Minggu
26 Oktober 2025 | 9 : 54

Bulan Bung Karno 2024, DPC Tulungagung Gelar Baksos Donor Darah

pdip jatim 240618 donor tulungagung 1

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menggelar kegiatan bakti sosial (baksos) donor darah di Kantor DPC setempat, Selasa (18/6/2024).

Kegiatan yang bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Tulungagung itu dilaksanakan dalam rangka memperingati Bulan Bung Karno tahun 2024.

Ketua DPC PDI Perjuangan Tulungagung, Susilowati mengatakan, kegiatan donor darah sebenarnya sudah rutin dilaksanakan oleh para kader PDI Perjuangan Tulungagung.

Namun karena bertepatan dengan peringatan Bulan Bung Karno, maka kegiatan tersebut dilaksanakan serempak di Kantor DPC.

“Donor darah dalam rangka memperingati lBulan Bung Karno tahun ini, mengambil tema ‘setetes darah anda menyelamatkan sejuta jiwa’,” kata Susilowati.

Dia menambahkan, Juni disebut dengan Bulan Bung Karno dikarena pada bulan Bung Karno dilahirkan dan juga meninggalnya sang proklamator.

Sehingga, sebagai kader ideologis Bung Karno, kader PDIP harus terus mengenangnya agar ajaran dan pemikiran-pemikiran Bung Karno bisa terus membumi di Indonesia khususnya di Tulungagung.

“Donor darah ini merupakan salah satu implementasi dari semangat gotong royong dari kader PDI Perjuangan,” ucap Susi sapaan akrabnya.

Menurutnya, kegiatan bakti sosial donor merupakan satu upaya untuk membumikan pemikiran-pemikiran Bung Karno di Kabupaten Tulungagung.

Sehingga, pemikiran-pemikiran Bung Karno yang sudah diakui dunia dan relevan di semua jaman ini bisa terus membara di hati para kader partai dan masyarakat.

“Kegiatan ini diikuti oleh seluruh PAC se-kabupaten, fraksi, badan partai dan anggota DPRD Tulungagung terpilih pada Pemilu 2024,” tutupnya. (sin/pr)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Guntur Wahono Sosialisasikan Penguatan Ideologi Pancasila pada Masyarakat Kaki Gunung Kelud

Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jatim, Guntur Wahono kembali menggelar sosialisasi penguatan ideologi Pancasila ...
LEGISLATIF

Mbak Puti di Sidoarjo, Hadiri Acara Semarak Reog Cemandi dan Bimtek Pembuatan Konten Medsos

SIDOARJO – Anggota Komisi IX DPR RI, Puti Guntur Soekarno, menghadiri sejumlah kegiatan saat melakukan kunjungan ...
SEMENTARA ITU...

Wabup Antok Iringi Ribuan Scooterist Kumpul di Ngawi, Rayakan 25 Tahun Iseng

NGAWI – Ribuan pecinta sekuter atau scooterist dari berbagai daerah di Indonesia memadati kawasan wisata Kebun Teh ...
LEGISLATIF

Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Pasuruan Sepakat Aspirasi Warga, Tolak Rencana Pembangunan Real Estate Prigen

KABUPATEN PASURUAN – Hal itu ditegaskan oleh salah seorang anggota Fraksi PDI Perjuangan, H. Sugianto, kepada ...
EKSEKUTIF

Bupati Kediri Berharap Beroperasinya Kembali Bandara Dhoho Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi

Setelah beberapa bulan tidak ada penerbangan, Bandara Dhoho Kediri akan kembali beroperasi mulai 10 November 2025
LEGISLATIF

Guntur Wahono Sosialisasikan Penguatan Ideologi Pancasila bagi Generasi Muda di Srengat Blitar

Guntur Wahono menegaskan pentingnya menanamkan dan memperkuat nilai-nilai Pancasila di tengah arus perkembangan ...