Jumat
24 Oktober 2025 | 12 : 46

Konsolidasi Pilkada 2024, PDI Perjuangan Ponorogo Kumpulkan PAC dan Ranting

PDIP-Jatim-Bambang-Logos-30042024

PONOROGO – Beberapa partai politik (parpol) terus semakin intens berkomunikasi dalam persiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Ponorogo. Baik komunikasi secara internal maupun lintas partai.

Ketua DPC PDI Perjuangan Ponorogo, Bambang Juwono, mengatakan, pihaknya saat ini tengah melakukan konsolidasi internal Partai dengan seluruh pengurus PAC dan Ranting. Konsolidasi tersebut dimulai di Kecamatan Sambit, Sawoo dan Mlarak pada Minggu (28/4/2024).

Konsolidasi juga dimaksudkan sebagai penjaringan untuk mengusulkan siapa calon kepala daerah (cakada) dan calon wakil kepala daerah (cawakada) Ponorogo yang akan diusung oleh partai berlogo banteng itu.

“Dalam konsolidasi tersebut juga diberi kesempatan kepada PAC dan Ranting yang hadir untuk menyampaikan aspirasi dan usulan nama cakada dan cawakada yang akan diusung PDI Perjuangan,” ujar Logos, sapaan akrab Bambang Juwono, Senin (29/4/2024).

Logos menjelaskan, konsolidasi sekaligus sebagai forum resmi penjaringan cakada-cawakada tersebut untuk mendapatkan legitimasi melalui proses partisipatif dan ‘bottom up’ dengan rembukan bersama pengurus PAC dan Ranting.

“Perpaduan hasil penjaringan dari internal Partai dan dari eksternal itu nantinya akan menjadi pertimbangan untuk mengusulkan rekomendasi ke DPP melalui DPD Partai,” tuturnya.

Saat ini, tambah Logos, pihaknya juga terus melakukan komunikasi dengan parpol lain. Namun Logos masih merahasiakan nama partai yang akan berkoalisi dengan PDI Perjuangan.

“Secara simultan kami juga melakukan komuniksi dengan partai-partai lain, juga stakeholder terkait. Untuk mendengarkan, meminta masukan dan usulan terkait pilkada di Ponorogo ini,” terangnya.

Nama kandidat Cakada dan Cawakada Ponorogo yang diusulkan pun juga akan diumumkan setelah konsolidasi dengan seluruh PAC selesai. “Akan kita publish setelah seluruh PAC selesai,” ujar Logos.

Pada kesempatan tersebut juga hadir Novita Hardini, caleg terpilih DPR RI dapil Jatim 7 sekaligus sebagai salah satu anggota Tim Asistensi Pilkada Nasional yang dibentuk DPP Partai.

“Beliau menyampaikan banyak hal terkait taktik dan strategi untuk memenangkan pilkada, khususnya di Ponorogo. Tapi hal yang paling penting menurutnya adalah jaga soliditas dan jaga spirit gotong royong sebagai ruh ideologi PDI Perjuangan,” terang Logos.

“Yang tidak kalah penting adalah mempersiapkan segala sesuatunya dengan perencanaan yang sebaik-baiknya,” tandasnya. (jrs/set)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Salah Satu Wakilnya Tersangkut Masalah Hukum, Widarto: Kinerja DPRD Jember Masih Normal

JEMBER – Penetapan status tersangka oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Jember terhadap salah satu Wakil Ketua DPRD ...
LEGISLATIF

Budi Wahono Realisasikan Aspirasi Warga, Jalan Desa Bacem Kini Mulus Dihotmix

MADIUN — Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Madiun, Budi Wahono, terus membuktikan komitmennya dalam ...
LEGISLATIF

Candra: Penurunan Harga Pupuk Bersubsidi Melegakan Petani

JEMBER – Ketua Komisi B DPRD Jember Candra Ary Fianto mengatakan, kebijakan pemerintah pusat menurunkan harga pupuk ...
SEMENTARA ITU...

GOW Gelar Gebyar Wirausaha Perempuan, Eri Cahyadi Berharap UMKM Naik Kelas

SURABAYA – Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Surabaya kembali menggelar Gebyar Wirausaha Perempuan 2025 yang ...
KABAR CABANG

Banteng Kota Malang Teguhkan Semangat Kebangsaan di Hari Santri Nasional 2025

MALANG – PDI Perjuangan Kota Malang menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat nilai-nilai kebangsaan dan ...
KRONIK

Gemakan Yalal Wathon, PDI Perjuangan Rayakan Hari Santri dengan Paduan Suara Lintas Iman

JAKARTA – Ada yang berbeda dalam peringatan Hari Santri Nasional 2025 yang digelar DPP PDI Perjuangan di Sekolah ...