Rabu
19 Maret 2025 | 3 : 18

DPC Lumajang Buka Pendaftaran Bakal Cabup dan Cawabup

IMG-20240427-WA0017

LUMAJANG – Menjelang pemilihan kepala daerah yang akan dilaksanakan pada November 2024 mendatang, DPC PDI Perjuangan Kabupaten Lumajang melakukan penjaringan bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati dari PDI Perjuangan.

Proses penjaringan ditandai rapat koordinasi penjaringan di Sekretariat DPC PDI Perjuangan Kabupaten Lumajang, Jl. Soekarno Hatta No 117 Sukodono,
pada Kamis (25/4/2024).

Ketua DPC PDI Perjuangan Lumajang, Solikin SH menyampaikan, proses penjaringan dilaksanakan mulau 25 April hingga 15 Mei 2024.

“Sesuai rakor kemarin, kami membuka pendaftaran bagi masyarakat Lumajang yang ingin mencalonkan sebagai calon bupati atau calon wakil bupati melalui PDI Perjuangan. Tentu, tidak hanya untuk internal, namun ini kami membuka seluas-luasnya bagi masyarakat Lumajang, baik tokoh masyarakat, tokoh pemuda, tokoh agama dan sebagianya,” ujarnya, Sabtu (27/4/2024)

Berkaitan dengan persyaratan, Solikin menegaskan sama seperti persyaratan pada umumnya. Katanya, yang terpenting adalah yang bersangkutan memiliki keinginan untuk berjuang bersama PDI Perjuangan dalam menjadikan Kabupaten Lumajang menjadi lebih baik dan sejahtera.

Sekretaris DPC PDI Perjuangan Lumajang, Bukasan SPd MM menambahkan, pendaftaran bisa dilakukan dengan mengisi dan melengkapi formulir yang telah disediakan oleh sekretariat DPC PDI Perjuangan Lumajang.

“Dari proses penjaringan ini, nantinya kami di DPC melakukan verifikasi berkas kelengkapan, termasuk melakukan kajian analisa administrasi, kelayakan, elektabilitas, popularitas dan sebagainya,” kata Bukasan.

“Baru kemudian hasil dari itu semua kami serahkan ke DPP PDI Perjuangan melalui DPD PDI Perjuangan Jawa Timur untuk mendapatkan rekomendasi,” imbuh Bukasan. (ndy/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Optimalkan Keamanan Pemudik, Pemkab Ngawi Kebut Perbaikan Jalan Rusak

SURABAYA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ngawi menyebut pengerjaan perbaikan ruas jalan rusak menjadi prioritas ...
KRONIK

Bupati Ipuk Sambangi Warga Kampung di Tengah Hutan Pinus, Bawa Sejumlah Layanan Publik

BANYUWANGI – Secara geografis, di Banyuwangi terdapat banyak perkampungan yang terletak di tengah hutan atau ...
LEGISLATIF

Agar Sejahtera, Guntur Wahono Sebut Petani Tebu di Blitar Perlu Peningkatan Investasi

BLITAR – Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur Guntur Wahono mendorong peningkatan kesejahteraan petani tebu di ...
KABAR CABANG

Banteng Surabaya Bagikan Ratusan Takjil di Kecamatan Wiyung

SURABAYA – Kader PDI Perjuangan Kota Surabaya membagikan ratusan takjil di Kecamatan Wiyung yang diikuti jajaran ...
SEMENTARA ITU...

Hadiri Giat OASE Baznas Kabupaten Blitar, Rijanto Tekankan Kepedulian bagi Anak Kurang Mampu

BLITAR – Bupati dan Wakil Bupati Blitar, Rijanto-Beky Herdiansah menghadiri kegiatan Badan Amil Zakat Nasional ...
KRONIK

Sunarijati Bagikan Sembako untuk Korban Puting Beliung di Kwadungan

NGAWI – Bencana angin puting beliung melanda Desa Dinden, Kecamatan Kwadungan, Kabupaten Ngawi. Belasan rumah ...