Jumat
24 Oktober 2025 | 1 : 05

Ganjar Sindir KPU dengan Cara Unik dan Menggelitik, Bahas Rumus Matematika?

pdip-jatim-240225-gp

JAKARTA – Hal yang unik tapi menggelitik perasaan didapat Calon Presiden (Capres) Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo saat bertemu dengan masyarakat di Yogyakarta.

Pasalnya masyarakat mulai menjadikan rumus matematika yang dilakukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai hal yang jenaka.

“Saya lagi di Jogja dan bertemu masyarakat. Mereka menyindir dengan cara yang lucu-lucu matematika ala KPU dimana 2+2 = 22. Kemudian 4+1 = 41. Itu yang lucu-lucu,” ujar Ganjar dalam refleksi Pemilu 2024 lintas benua, Sabtu (24/2/2024).

Pernyataan tersebut menurut Ganjar selain lucu-lucuan juga sekaligus menyentuh perasaan.

Namun, dia sangsi apakah ada pihak yang merasa tersinggung dengan hal tersebut meski. Jika tidak ada yang merasa merasa tersinggung berarti tidak hanya etik dan moral yang telah mati tapi juga perasaan telah mati.

“Tapi, kalau nggak ada yang tersinggung sama sekali rasa-rasanya perasaan sudah mati etika sudah mati moral. Maka saya khawatir,” jelasnya.

Meski jelas terjadi kematian moral dan etika, Ganjar mengingatkan pada masyarakat untuk tetap menjaga amarah agar tidak membuat terjadinya amarah. Apa lagi amarah dilakukan dengan merusak sesuatu.

“Agar tidak ada kemarahan yang merusak. Itu yang musti kita jaga,” katanya.

Sebelumnya, Ganjar Pranowo meminta KPU membuat pengakuan telah melakukan kesalahan soal hasil Sistem Rekapitulasi Suara atau Sirekap Pemilu 2024. Pengakuan KPU bahwa Sirekap tidak optimal bekerja dengan baik dalam Pemilu 2024 adalah bentuk sikap yang paling adil.

“Yang kita butuhkan sebenarnya pengakuan dari KPU atau pembuatnya bahwa ‘ya, kami salah’. Itu paling fair. Hari gini seperti itu, nggak mau ngaku salah,” pungkas Ganjar. (inews/pr)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Salah Satu Wakilnya Tersangkut Masalah Hukum, Widarto: Kinerja DPRD Jember Masih Normal

JEMBER – Penetapan status tersangka oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Jember terhadap salah satu Wakil Ketua DPRD ...
LEGISLATIF

Budi Wahono Realisasikan Aspirasi Warga, Jalan Desa Bacem Kini Mulus Dihotmix

MADIUN — Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Madiun, Budi Wahono, terus membuktikan komitmennya dalam ...
LEGISLATIF

Candra: Penurunan Harga Pupuk Bersubsidi Melegakan Petani

JEMBER – Ketua Komisi B DPRD Jember Candra Ary Fianto mengatakan, kebijakan pemerintah pusat menurunkan harga pupuk ...
SEMENTARA ITU...

GOW Gelar Gebyar Wirausaha Perempuan, Eri Cahyadi Berharap UMKM Naik Kelas

SURABAYA – Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Surabaya kembali menggelar Gebyar Wirausaha Perempuan 2025 yang ...
KABAR CABANG

Banteng Kota Malang Teguhkan Semangat Kebangsaan di Hari Santri Nasional 2025

MALANG – PDI Perjuangan Kota Malang menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat nilai-nilai kebangsaan dan ...
KRONIK

Gemakan Yalal Wathon, PDI Perjuangan Rayakan Hari Santri dengan Paduan Suara Lintas Iman

JAKARTA – Ada yang berbeda dalam peringatan Hari Santri Nasional 2025 yang digelar DPP PDI Perjuangan di Sekolah ...