Selasa
20 Mei 2025 | 11 : 41

Makan Malam Bareng Cak Lontong, Ganjar Diserbu Warga Sampaikan Aspirasi

pdip-jatim-240213-gp-cak-lontong-1

SEMARANG – Ganjar Pranowo makan malam bersama Cak Lontong di sebuah restoran di Kawasan Kota Lama, Semarang, Jawa Tengah, Senin (12/2/2024) malam.

Ganjar diserbu warga dan anak muda yang ingin ngobrol bareng dan sampaikan keluh kesah.

Kedatangan Ganjar membuat banyak warga yang berada di lokasi kaget. Ia tidak mengira mantan Gubernur Jawa Tengah dua periode itu santap malam di resto yang menyajikan masakan desa itu.

Ganjar langsung mengambil menu prasmanan nasi liwet, lele mangut, dan petai. Kemudian duduk satu meja dengan Cak Lontong.

Kontan, pelanggan yang lain pun mendekat, memilih mencari meja dekat dengan Ganjar. Usai santap makan malam, tanpa direncanakan warga satu per satu menyampaikan keluh kesahnya.

Tanpa sungkan, mereka menganggap Ganjar adalah orang tuanya sendiri. Seperti Wiwid, warga Mranggen, Demak yang menyampaikan keinginannya agar program creative hub yang telah diterapkan di Jawa Tengah bisa dilanjutkan di daerah-daerah di Indonesia.

“Anak muda itu berharap creative hub bisa dibuka di daerah-daerah bukan hanya di kota, sehingga anak muda di daerah bisa berkembang,” katanya.

Ada lagi Dewi, warga Semarang Utara yang mengaku mengagumi Ganjar sejak masih menjabat Gubernur Jateng. “Saya itu ngefans sama Pak Ganjar sudah lama. Dan hari ini alhamdulillah bisa ketemu, rasanya senang banget,” paparnya.

Dewi menitipkan harapan kepada calon presiden (capres) berambut putih itu untuk memperbaiki ekonomi bangsa dan menurunkan harga bahan pangan. “Saya ingin ekonomi membaik, harga beras turun,” lanjutnya.

Sementara itu, Ganjar menyampaikan bahwa mengisi waktu masa tenang bersama keluarga dan rekan-rekan. “Tadi nonton film Agak Lain. Malam ini makan menu nasi liwet, lele dimasak mangut, sama petai, masakan kesukaan,” katanya. (red/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

DPRD Banyuwangi Terima Kunjungan Mahasiswa Untag, Belajar Penyusunan dan Pembahasan Perda

BANYUWANGI – DPRD Kabupaten Banyuwangi menerima kunjungan studi puluhan Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Fakultas ...
KOLOM

Menimbang Kebijakan Fiskal dan Asumsi Ekonomi Makro 2026

Oleh: Ketua Banggar DPR, Said Abdullah HARI ini, bertepatan dengan 20 Mei, sebagai hari kebangkitan nasional, ...
EKSEKUTIF

Pimpin Upacara Harkitnas, Wabup Antok Tekankan Pentingnya Menjaga Semangat Kebangkitan

NGAWI – Wakil Bupati Ngawi Dwi Rianto Jatmiko memimpin upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional tahun 2025. ...
LEGISLATIF

Soal Demo Ojol Tuntut Potongan Tarif, Puan: DPR Sedang Cari Win-Win Solution

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menanggapi aksi unjuk rasa besar-besaran ribuan pengemudi ojek online (ojol) ...
SEMENTARA ITU...

Dirham Akbar Jadi Ketua PBSI Lamongan, Fokus ke Pembinaan Atlet

LAMONGAN – Kepengurusan Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Kabupaten Lamongan resmi dilantik oleh ...
LEGISLATIF

DPRD Jember Minta Rekanan Peserta Lelang Pengadaan Barang dan Jasa Dikaji Lagi

JEMBER – Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Jember Edi Cahyo Purnomo (ECP) minta agar rekanan yang ...