Senin
21 April 2025 | 12 : 55

Catat! Ini Tanggal Gelaran Drama Kolosal Pelantikan Arya Wiraraja

PDIP-Jatim-Bupati-Fauzi-10082023

SUMENEP – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep akan menggelar drama kolosal prosesi pelantikan Adipati pertama Sumenep, Arya Wiraraja, di Kota Tua Kalianget.

Pertunjukan drama kolosal itu dijadwalkan pada Sabtu (28/10/2023) pukul 07.00 WIB, melibatkan berbagai elemen untuk memeriahkan acara puncak Hari Jadi ke-754 Kabupaten Sumenep.

“Berdirinya Kabupaten Sumenep tidak lepas dari peristiwa 754 tahun silam, saat diangkatnya Arya Wiraraja menjadi Adipati pertama Kabupaten Sumenep, 31 Oktober 1269 lalu,” ujar Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, di Sumenep, Kamis (26/10/2023).

Bupati Fauzi juga menjelaskan, selain drama kolosal Arya Wiraraja, acara puncak Hari Jadi ke-754 Kabupaten Sumenep juga dimeriahkan oleh tari kreasi, topeng dalang, tari juwak, serta pawai budaya dengan menampilkan tujuh kereta kencana, jaran serek, dan tongtong serek.

Kabupaten Sumenep berdiri pada 1269 dalam bentuk kerajaan, namun pada 1929 berubah menjadi Kabupaten. Tercatat, sampai saat ini, mulai dari masa Arya Wiraraja, Kabupaten Sumenep telah dipimpin 35 raja dan 17 bupati. 

“Yang jelas, drama kolosal pelantikan Arya Wiraraja akan mencerminkan keagungan Kabupaten Sumenep, supaya para pemimpin penerusnya berkomitmen memajukan dan memakmurkan daerah dengan ikhlas,” tandas politisi PDI Perjuangan itu. (set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Amithya Dorong Event Kreatif di Kayutangan Heritage Diperbanyak

MALANG – Ketua DPRD Kota Malang Amithya Ratnanggani Siraduhita memberi acungan jempol acara bertajuk Batik Fashion ...
LEGISLATIF

Wiwin Isnawati: Budaya Tradisional Berperan Penting dalam Memperkuat Solidaritas Masyarakat

JOMBANG – Anggota Komisi B DPRD Jawa Timur, Wiwin Isnawati Sumrambah, menggelar sarasehan bertajuk “Memperkuat ...
KRONIK

Untari Ajak Kaum Perempuan Tak Hanya Mengenang Kartini, Tapi Juga Mewujudkan Mimpinya dalam Bentuk Nyata

MALANG – Ketua Komisi E DPRD Jawa Timur Sri Untari Bisowarno mendorong perempuan, khususnya kaum milenial turut ...
KRONIK

Halal Bihalal Muhammadiyah, Bupati Fauzi Ajak Kolaborasi Wujudkan Sumenep Maju

SUMENEP – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Sumenep menggelar acara Halal Bihalal di Pendopo Agung Keraton ...
KABAR CABANG

Halal Bihalal DPC Kabupaten Kediri, Ajang Silarurahmi dan Jaga Soliditas Kader

KEDIRI – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Kediri menggelar halal bihalal Minggu (20/4/2025). ...
HEADLINE

Megawati Harap Riset Bunga Anggrek “Kimilsungia” Terus Dikembangkan

JAKARTA – Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri berharap riset terhadap bunga Kimilsungia terus dikembangkan di ...