Kamis
13 Maret 2025 | 11 : 51

Reses DPRD Kota Probolinggo, Haris Nasution Tampung Aspirasi Warga soal Bansos dan Pengangguran

IMG-20231005-WA0014_copy_926x532

KOTA PROBOLINGGO – Wakil Ketua DPRD Kota Probolinggo, Haris Nasution menggelar serap aspirasi untuk masa reses I tahun 2023 di rumah salah seorang warga Kecamatan Kanigaran, Kota Probolinggo.

Atas berbagai aspirasi dan masukan dari warga pada pertemuan tersebut, Nasution sapaan akrabnya, memastikan dirinya akan terus mengawal dan mengadvokasi.

“Alhamdulillah, saya mendapatkan banyak aspirasi dari masyarakat. Tentunya ini menjadi bagian dari tugas legislatif, yang output-nya nanti berbuah kebijakan,” jelas Nasution yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Probolinggo Rabu (4/10/2023) malam.

Lanjutnya, berbagai aspirasi dari masyarakat itu akan dikoordinasikan dengan fraksinya. Usulan diantaranya soal bantuan sosial, perbaikan insfrastruktur hingga pengangguran.

“Lewat reses ini pula saya akan memastikan, aspirasi masyarakat itu dapat direalisasikan. Seperti yang selalu diingatkan Ibu Megawati, karena kita berasal dari rakyat, maka kita harus memperjuangkan aspirasi rakyat,” jelasnya.

Ia juga memastikan terus menjalin koordinasi dengan rakyat, sebab segala keluhan rakyat harus hadir dan memberikan solusi. Hal ini juga sebagai implementasi amanat Ibu Ketum, Megawati Soekarnoputri.

“Kehadiran saya di tengah rakyat, serta perjuangan saya untuk merealisasikan aspirasi mereka, adalah satu tarikan nafas dalam mewujudkan hattrick kemenangan Pemilu 2024,” pungkasnya.

Pihaknya berharap semua elemen, tidak hanya para kader namun juga organisasi kepartaian juga bekerja maksimal. Harapannya, hattrick menang Pemilu 2024 bisa terealisasi. (drw/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Buktikan Janji Politik, Legislator Banteng Malang Ini Realisasikan Jalan Makam

MALANG – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Malang, Abdul Qodir membuktikan janji politiknya kepada ...
EKSEKUTIF

Wabup Antok Tinjau Gerakan Pasar Murah, Pastikan Daya Beli Masyarakat Tetap Stabil

NGAWI – Wakil Bupati Ngawi Dwi Rianto Jatmiko meninjau pelaksanaan gerakan pasar murah di Alun-alun Merdeka Ngawi. ...
KRONIK

Bupati Lukman Serahkan Bantuan untuk Guru Ngaji dan Warga Kurang Mampu

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, menyerahkan bantuan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) secara ...
EKSEKUTIF

Mas Dhito Berharap Penyusunan Arah Pembangunan Berdampak Nyata Bagi Masyarakat Kediri

KEDIRI – Bupati Hanindhito Himawan Pramana menyebut capaian pembangunan di Kabupaten Kediri beberapa tahun terakhir ...
KRONIK

Optimalisasi Pajak Daerah, Banyuwangi Jalin Kerjasama dengan Dirjen Pajak dan DJPK

BANYUWANGI – Dalam rangka menggali potensi pendapatan daerah sebagai salah satu sumber pembiayaan pembangunan, ...
LEGISLATIF

Novita Hardini Dorong ITB Optimalkan Potensi Daya Tarik Wisata Indonesia

JAKARTA – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Novita Hardini menegaskan bahwa RUU Kepariwisataan harus mampu ...