Selasa
26 November 2024 | 11 : 38

Sumi Harsono Tekankan Semangat Gotong Royong di Musancab PAC Sedati

20210619_132736_copy_1200x676

SIDOARJO – Pembentukan PAC PDI Perjuangan Kecamatan Sedati melalui forum musyawarah anak cabang dilaksanakan di aula DPC PDI Perjuangan Sidoarjo, Sabtu (19/6/2021).

Ketua DPC PDI Perjuangan Sidoarjo, H Sumi Harsono dalam sambutannya membuka acara menegaskan pentingnya gotong royong dalam menjalankan roda organisasi kepartaian PDI Perjuangan.

Semangat dari DPC Sidoarjo, kata dia, merangkul seluruh elemen Partai maupun kader dan anggota. Baik kader-kader yang masih berusia muda, kader-kader senior, kader dan anggota dari kalangan nahdliyin maupun kader dan anggota yang tersebar di berbagai organisasi kemasyarakatan.

“Semangat kita adalah merangkul semua kekuatan yang ada untuk bersama-sama menjalankan program-program partai. Dengan kebersamaan dan gotong royong, tak ada sesuatu yang sulit yang tak bisa dilaksanakan,” kata Sumi Harsono.

Demikian halnya ihwal konsolidasi organisasi. Menurut Sumi Harsono, pembentukan Pengurus Anak Ranting, Pengurus Ranting dan PAC, harus selalu dijiwai dengan semangat gotong royong.

“Sebab konsolidasi organisasi, tak lain dan tak bukan adalah dipersiapkan untuk meraih kemenangan pada pemilu 2024,” katanya.

Musancab dipimpin mandataris Wakil Ketua Bidang Organisasi DPC Sidoarjo, Sujalil, berhasil membentuk kepengurusan PAC Sedati masa tugas 2021-2026.

Sebelas pengurus PAC melaksanakan ikrar sumpah dan janji jabatan dipandu Sekretaris DPC Samsul Hadi. (hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...