SIDOARJO – Bulan Ramadan dimanfaatkan anggota DPRD Sidoarjo dari Fraksi PDI Perjuangan, Sudjalil dengan berbagi kepada warga masyarakat miskin dan anak yatim.
Pemberian santunan dilaksanakan di rumahnya, Desa Sedengan Mijen Kecamatan Krian, Sabtu (24/4/2022). Hadir dalam pertemuan tersebut, perwakilan pengurus dari PAC Krian, Balongbendo dan Tarik.
Menurut Sujalil, semangat berbagai kepada sesama pada Bulan Ramadan seiring dan sejalan dengan semangat bergotong royong dan solidaritas sosial.
“Kita tingkatkan keimanan, kita perkuat solidaritas sosial, dengan berpuasa di bulan Ramadan dan membantu sesama. Semoga semua ikhtiar dan doa-doa kita kepada Tuhan, berbuah kebaikan dan keberkahan di bulan suci ini,” ungkap Sudjalil.
Sudjalil juga menegaskan, bahwa Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sidoarjo akan terus membersamai rakyat khususnya wong cilik seperti telah digariskan Partai.
“Ini seperti diajarkan Bung Karno, juga digariskan oleh PDI Perjuangan,” tandasnya. (hs)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS