MAGETAN – Pengurus PDI Perjuangan dari tingkat PAC, Pengurus Ranting hingga Pengurus Anak Ranting asal daerah pemilihan Magetan VI menggelar konsolidasi pemenangan pemilu 2024.
Acara diikuti para kader asal dapil tersebut meliputi Kecamatan Poncol, Plaosan dan Sidorejo, dilaksanakan di Rumah Makan Omah Jati, Plaosan, Selasa (10/10/2023) malam.
Hadir sejumlah pengurus DPC dalam acara itu. Yakni Ketua DPC Sujatno, Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu Suyonk Wiling dan Bendahara Rita Haryati.
Ketua DPC Sujatno dalam arahannya menyampaikan, konsolidasi membahas tentang teknis-teknis sistem pemenangan pemilu.
“Agar seluruh jajaran struktural partai terus bersemangat dalam berkonsolidasi dan turun langsung ke masyarakat,” kata Sujatno memberikan semangat kepada para kader.
“Sehingga, kader partai peka terhadap lingkungan sekitar dan selalu dekat dengan rakyat. Wajib bagi setiap kader untuk memenangkan Pilpres dan Pileg,” tegas Sujatno yang juga Ketua DPRD ini.
Untuk itu, dia mengajak jajaran PAC bekerja maksimal guna mensukseskan target yang telah dicanangkan DPC PDI Perjuangan. (rud/hs)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS