Kamis
08 Januari 2026 | 6 : 08

Sinergikan Strategi Pemenangan, Heru Kumpulkan Relawan Pendukung Pemilu 2024

PDIP-Jatim-Maryoto-Birowo-dan-Heru-02112024

TULUNGAGUNG – Wakabid Pemenangan Pemilu DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung, Heru Santoso, mengumpulkan relawan pendukungnya pada Pemilu 2024 di Taman Widowati, Desa Ngrendeng, Kecamatan Gondang, Jumat (1/11/2024) malam.

Menurutnya, kegiatan dengan kemasan silaturahmi dan ngopi bareng itu bertujuan menyolidkan barisan pendukungnya pada Pemilu 2024 dan menyinergikan strategi pemenangan Pilkada Serentak 2024 antara Partai dan relawan.

Selain itu, juga dilakukan pembagian bahan-bahan kampanye Paslon Mardinoto dan Paslon Risma-Gus Hans agar masyarakat lebih dekat dan mengerti program unggulan paslon yang diusung PDI Perjuangan tersebut.

“Alhamdulillah, barisan relawan Pemilu 2024 masih solid dan siap bergerak, gotong royong, holobis kuntul baris memenangkan Mardinoto dan Risma-Gus Hans,” ujar Heru.

Dalam kesempatan itu, Heru juga menyampaikan ucapan syukur dan merasa terharu karena semangat relawan pendukungnya masih terjaga, solid dan siap bergerak bersama dalam satu tarikan nafas perjuangan memenangkan Mardinoto dan Risma-Gus Hans.

“Semoga dengan semangat yang masih membara ini, Mardinoto dan Risma-Gus Hans bisa menang,” tuturnya.

Sementara itu, Calon Bupati Tulungagung nomor urut 3, Maryoto Birowo, menyampaikan apresiasi atas semangat perjuangan dari para relawan. Ia berharap semua bisa all out dan bersinergi dengan gerakan PDI Perjuangan serta relawan-relawan dari unsur yang lain.

“Semoga semangat dan satu tarikan nafas perjuangan ini bisa memenangkan Mardinoto dan Risma-Gus Hans,” ujar Maryoto.

Untuk diketahui, kegiatan silaturahmi dan ngopi bareng tersebut dihadiri kurang lebih 150 relawan pendukung Heru Santoso di Pemilu 2024. (sin/set)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KABAR CABANG

PDI Perjuangan Siap Bersinergi dengan Pemkab Membangun Bondowoso Lebih Berkarakter

BONDOWOSO – Ketua DPC PDI Perjuangan Bondowoso, Sinung Sudrajad, menyatakan kesiapan partainya untuk bersinergi ...
KLIPING MEDIA

Survei LSI Denny JA: 66% Responden Tak Setuju Usulan Pilkada Lewat DPRD

JAKARTA – Lembaga Survei Indonesia (LSI) Denny JA merilis hasil survei terkait usulan pemilihan kepala daerah ...
KABAR CABANG

Instruksi Mas Dhito kepada Banteng Kabupaten Kediri: Turun ke Akar Rumput, Gandeng Pemuda!

KEDIRI – Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kediri, Hanindhito Himawan Pramana, menginstruksikan seluruh struktur ...
LEGISLATIF

Edi Cahyo Purnomo Dorong Pengentasan Kemiskinan di Jember dari 2 Sektor

JEMBER – Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jember Edi Cahyo Purnomo (ECP), mendorong pengentasan kemiskinan di ...
RUANG MERAH

Politik Kaum Muda

Oleh Muries Subiyantoro PADA pertengahan hingga akhir tahun 2025 lalu, muncul fenomena menarik yang patut dicermati ...
LEGISLATIF

Fraksi PDIP DPRD Jombang Rilis Kinerja 2025, Fokus Kawal Hak Rakyat

JOMBANG – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Jombang merilis laporan kinerja tahun 2025. Hal itu sebagai bentuk ...