Senin
19 Mei 2025 | 8 : 04

Risma dan Gus Hans Resmi Mendaftar Cagub-Cawagub di KPU Jatim

PDIP-Jatim-Risma-dan-Gus-Hans-di-KPU-Jatim-29082024
Pasangan Risma dan Gus Hans didampingi jajaran DPD PDI Perjuangan Jatim dan DPD Partai Hanura Jatim, memberikan sambutan setelah pendaftaran di KPU Jawa Timur, Kamis (29/8/2024).

SURABAYA – Tri Rismaharini dan KH Zahrul Azhar Asumta (Gus Hans) resmi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Timur sebagai pasangan calon Gubernur dan calon Wakil Gubernur Jawa Timur pada Kamis, (29/8/2024) pukul 19.00 WIB.

Risma dan Gus Hans mendaftar ke KPU didampingi oleh jajaran DPD PDI Perjuangan Jatim, dan DPD Hanura Jatim. Pada kesempatan tersebut, Risma mengatakan bahwa dirinya akan mengikuti semua ketentuan dari KPU maupun Bawaslu.

“Kami tidak ingin mengecewakan, baik dari KPU maupun Bawaslu. Kami akan ikuti semua ketentuan yang berlaku,” ujar Risma.

Risma mengatakan, jika itu merupakan amanah yang diberikan kepadanya dan harus dipertanggungjawabkan dengan sebaik-baiknya. Ia menjelaskan, sebagai menteri sosial, dirinya punya modal dalam memahami peta dan permasalahan sosial masyarakat di Jawa Timur.

“Terus terang ini amanah yang cukup berat bagi saya, dan tentunya nanti dengan Gus Hans bersama. Karena saya adalah menteri sosial yang mengawasi orang-orang yang teraniaya dan miskin, bagaimana saya melihat persis kondisi Jawa Timur dengan data-nya. Sekali lagi, lima tahun ke depan akan ditentukan mulai hari ini,” ucap politisi PDI Perjuangan itu.

Senada dengan itu, Gus Hans menyampaikan bahwa kepercayaan penting dalam membangun Jawa Timur lebih baik.

“Mudah-mudahan ini semuanya bisa menjadi pegangan kita, karena trust adalah kuncinya. Saya trust dengan Bu Risma, bahwa Bu Risma pasti akan bisa membawa Jawa Timur lebih baik. Resik-resik yang kurang resik dengan niat tulus yang baik,” ucap Gus Hans. (alfian/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Ganjar Tekankan Pentingnya Loyalitas Kepala Daerah dari Banteng Terhadap Partai

JAKARTA – Ketua DPP PDI Perjuangan Ganjar Pranowo menekankan pentingnya loyalitas kepala daerah terhadap partai ...
LEGISLATIF

Dimaz Fahturachman Ajak Warga Kedamean Aktif dalam Program Desa Mandiri

GRESIK – Anggota DPRD Gresik Fraksi PDI Perjuangan, Dimaz Fahturachman menggelar sosialisasi Perda Nomor 4 tahun ...
EKSEKUTIF

Pejabat Pemkot Mojokerto Teken Pakta Integritas dan Perjanjian Kinerja, Ning Ita: Ini Adalah Kontrak Moral

MOJOKERTO – Seluruh pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Mojokerto menandatangani ...
KRONIK

Berangkat Haji Plus, Begini Doa dan Harapan Evi Dwitasari untuk Ponorogo

PONOROGO – Wakil Ketua DPRD Ponorogo, Evi Dwitasari, terdaftar sebagai calon jemaah haji khusus (haji plus). Ia ...
KABAR CABANG

BPEK Jember Siap Gelar Pelatihan Beauty Class untuk Ibu-ibu Muda Korban PHK

JEMBER – Badan Pemberdayaan Ekonomi Kerakyatan (BPEK) DPC PDI Perjuangan Kabupaten Jember bakal menggelar event ...
HEADLINE

Pembekalan Kepala Daerah PDI Perjuangan, Begini Arahan Megawati

JAKARTA – Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri memberi arahan saat pembekalan kadernya yang menjadi ...