Selasa
20 Mei 2025 | 1 : 36

Reses III DPRD Magetan, Suyatno Serap Aspirasi Rakyat Panekan

IMG-20221002-WA0032_copy_600x338

MAGETAN – Jeda masa persidangan (reses) ke III DPRD Magetan, dimanfaatkan Ketua Komisi D, H Suyatno untuk menyerap usulan dari rakyat.

Menggelar pertemuan serap aspirasi di Desa Jabung Kecamatan Panekan, wakil rakyat dari PDI Perjuangan itu mengundang berbagai elemen masyarakat.

Antara lain Pengurus PAC PDI Perjuangan Kecamatan Panekan, tokoh masyarakat dan warga setempat.

Menurut Suyatno, serap aspirasi dilakukan untuk mendengar masukan atau usulan dari konstituen di Dapil Magetan 2 meliputi Kecamatan Panekan, Plaosan, Poncol dan Sidorejo.

Dia menyampaikan, sebagai wakil rakyat dirinya siap menampung aspirasi untuk kemudian semaksimal mungkin mewujudkannya melalui tugas-tugas kedewanan.

Berbagai keinginan rakyat ia dengarkan dalam proses dialog pada pertemuan itu. Mayoritas peserta mengusulkan berbagai pembangunan infrastruktur.

“Saya berharap, juga ada masukan soal pembangunan sumber daya manusia dengan berbagai bentuk program pemberdayaan,” kata Suyatno kepada peserta.

Pada kesempatan itu, Suyatno menegaskan dirinya akan semaksimal mungkin mengupayakan terwujudnya berbagai masukan dari warga.

“Agar bisa menuju desa kuat dan Panekan semakin maju,” tandas  Suyatno. (rud/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

DPRD Berharap Kasus Dugaan Korupsi di Perumda Panglungan Segera Dituntaskan

JOMBANG – Kalangan DPRD Kabupaten Jombang mendorong pihak kejaksaan segera menuntaskan penyidikan kasus dugaan ...
LEGISLATIF

Suyatno Dorong Generasi Muda Masuk Kepengurusan Koperasi Merah Putih

MAGETAN – Wakil Ketua DPRD Magetan, Suyatno memberi penekanan kepada calon pengurus koperasi Merah Putih ke depan ...
MILANGKORI

Apresiasi Kirab Budaya Wisata Gogoniti, Erma Dorong Masyarakat Kembangkan Potensi Wisata Desa

BLITAR – Suasana Desa Kemirigede, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Blitar pada Minggu (18/5/2025) mendadak ramai. ...
KRONIK

Ganjar Tekankan Pentingnya Loyalitas Kepala Daerah dari Banteng Terhadap Partai

JAKARTA – Ketua DPP PDI Perjuangan Ganjar Pranowo menekankan pentingnya loyalitas kepala daerah terhadap partai ...
LEGISLATIF

Dimaz Fahturachman Ajak Warga Kedamean Aktif dalam Program Desa Mandiri

GRESIK – Anggota DPRD Gresik Fraksi PDI Perjuangan, Dimaz Fahturachman menggelar sosialisasi Perda Nomor 4 tahun ...
EKSEKUTIF

Pejabat Pemkot Mojokerto Teken Pakta Integritas dan Perjanjian Kinerja, Ning Ita: Ini Adalah Kontrak Moral

MOJOKERTO – Seluruh pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Mojokerto menandatangani ...