Selasa
26 November 2024 | 3 : 32

Refocusing, Dinkes dan RSUD Trenggalek Dianggarkan Rp 65 M

pdip-jatim-trenggalek-160521-doding-rahmadi
Wakil Ketua DPRD Trenggalek, Doding Rahmadi ST, saat menjalani vaksinasi Covid-19 tahap I, 29 Januari 2021.

TRENGGALEKRefocusing anggaran tahun 2021 untuk penanganan Covid-19, Dinas Kesehatan (dinkes) dan Rumah Sakit Umum Daerah Dr Soedomo dianggarkan dana sebesar Rp 65 miliar.

Menurut Wakil Ketua DPRD Trenggalek, Doding Rahmadi ST, besaran alokasi anggaran untuk dinkes dan RSUD menjadi yang tertinggi dibandingkan dengan pos penganggaran untuk organisasi perangkat daerah (OPD) lainnya.

“Anggaran itu untuk penanganan pasien Covid-19 maupun pelaksanaan proses vaksinasi lanjutan,” kata Doding Rahmadi.

Refocusing anggaran secara keseluruhan, lanjut Sekretaris DPC PDI perjuangan Trenggalek ini, sebesar Rp 105 miliar. Pengalihan anggaran untuk penanganan Covid-19, lanjut dia, sudah disepakati antara pihak legislatif melalui badan penggangaran (banggar) dengan eksekutif melalui tim anggaran pemerintah daerah (timgar).

Sementara itu, penyebaran Covid-19 di Trenggalek tergolong sedang atau zona kuning. Meski begitu, Doding meminta agar masyarakat tidak lengah dan tetap menerapkan protokol kesehatan.

“Kami juga meminta agar masyarakat tetap disiplin melaksanakan prokes sampai virus ini benar-benar hilang,” pungkas Doding Rahmadi baru-baru ini. (hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Meski Tak Dianggarkan, Bupati Mas Ipin Pastikan Makan Siang Bergizi Tetap Jalan

TRENGGALEK – Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin memastikan program makan siang bergizi akan dijalankan di ...
EKSEKUTIF

Jelang Hari Jadi ke-1264 Kabupaten Malang, Bupati Sanusi Ziarah ke Makam Ki Ageng Gribig

MALANG – Bupati Malang, Muhammad Sanusi, menghadiri kegiatan doa bersama menjelang peringatan Hari Jadi ke-1264 ...
KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...