Rabu
16 Juli 2025 | 4 : 03

Putra Risma, Fuad Benardi Pimpin Banteng Muda Indonesia Surabaya

pdip-jatim-230225-bmi-sby-1

SURABAYA – Jelang Pemilu 2024 PDI Perjuangan Kota Surabaya membentuk satu organisasi sayap lagi, Banteng Muda Indonesia (BMI). Organisasi wadah anak-anak muda ini diketuai Fuad Benardi, putra sulung Ketua DPP PDI Perjuangan yang juga Menteri Sosial, Tri Rismaharini.

Lulusan ITS itu selama ini banyak berkecimpung dalam kegiatan sosial kemasyarakatan.Fuad juga dikenal sebagai pelaku usaha muda, dan juga Ketua Karang Taruna Kota Surabaya.

Terbentuknya BMI Kota Surabaya ini ditandai acara syukuran dengan pemotongan tumpeng dan penyerahan SK DPC BMI Kota Surabaya kepada Fuad.

“DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya menetapkan Mas Fuad Benardi sebagai Ketua DPC Banteng Muda Indonesia Kota Surabaya. Mas Fuad adalah tokoh muda yang energik, banyak berkecimpung di kegiatan-kegiatan sosial kemasyarakatan di Surabaya,” kata Ketua DPC PDI PDI Perjuangan Kota Surabaya Adi Sutarwijono.

Acara syukuran berlangsung sederhana namun khidmat di Kantor DPC PDIP Kota Surabaya. Hadir Wakil Sekretaris DPC PDIP Kota Surabaya, Achmad Hidayat, dan jajaran pengurus DPC BMI Kota Surabaya.

Hadir juga Ketua DPC BMI Kota Malang, Bayu, dan jajarannya. Serta BMI Jember. “BMI dibentuk untuk memperkuat gerakan kepartaian PDI Perjuangan di kalangan anak-anak muda. Sehingga PDI Perjuangan menjadi wadah perjuangan bagi generasi penerus bangsa, dan pilihan tepat bagi anak-anak usia muda,“ kata Adi, yang juga Ketua DPRD Kota Surabaya.

Sebelumnya, PDIP Surabaya telah memiliki organisasi sayap yang mawadahi anak-anak muda. Yakni Taruna Merah Putih yang diketuai Aryo Seno Bagaskoro, dan Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem) yang diketuai Garry Prakoso.

“PDI Perjuangan memiliki 3 organisasi yang mewadahi anak-anak muda. Melalui ketiganya kita kembangkan berbagai kiprah dan kegiatan untuk memperkuat kebangsaan kita, mencintai tanah air Indonesia seperti yang diajarkan Bung Karno dan Ibu Megawati Soekarnoputri. Dan, terus membela kepentingan rakyat terutama kalangan wong cilik,” kata Adi.

Dalam sambutannya, Fuad Benardi menyampaikan terima kasih atas penetapan dirinya sebagai Ketua DPC BMI Kota Surabaya oleh induk partainya.

“Melalui BMI, kita terus mengembangkan gerakan di kalangan anak-anak muda, terus turun ke masyarakat, memperjuangkan aspirasi dan kepentingan warga masyarakat, terutama kalangan wong cilik,” kata Fuad.

Dia juga menyatakan siap mengorganisir kekuatan kaum muda untuk memperkuat elektoral PDI Perjuangan pada Pemilu 2024.

“Semoga dengan terbentuknya BMI, membuat kekuatan PDI Perjuangan di Kota Surabaya terus meningkat. BMI siap mendukung kemenangan hattrick PDI Perjuangan pada Pemilu 2024,” tegasnya. (nia/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Genjot Produksi Tebu, Bupati Kediri Bakal Kawal Kebutuhan Pupuk Petani

KEDIRI – Bupati Hanindhito Himawan Pramana (Mas Dhito) berkomitmen untuk mengawal ketersediaan pupuk guna ...
LEGISLATIF

Pentingnya Sinergi Mitigasi Bencana Industri oleh Perusahaan dan Pemkab Ngawi

NGAWI – Terbakarnya pabrik sepatu PT Dwi Prima Sentosa menjadi peristiwa memilukan di Ngawi, awal bulan ini. ...
SEMENTARA ITU...

Tinjau Rumah Ilmu Arek Suroboyo, Eri Optimis Pertumbuhan Karakter Anak Akan Meningkat

SURABAYA – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengunjungi Rumah Ilmu Arek Suroboyo (RIAS) untuk melihat proses ...
KABAR CABANG

Komedian Jember Cak Londo Koplak: Saya Ingin Bareng PDIP Ngopeni Kesenian Tradisional

JEMBER – Komedian terkenal di Kabupaten Jember, Wijaya, akrab dikenal Cak “Londo Koplak” memutuskan bergabung ...
SEMENTARA ITU...

Ratusan Hektar Sawah Diserang WBC, Ponorogo Siapkan Penyemprotan Pestisida hingga Tanam Refugia

PONOROGO – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ponorogo akan bertindak cepat mengendalikan penyebaran hama wereng yang ...
LEGISLATIF

Proses Perizinan Lamban, Bulek Minta Pemkot Surabaya Sederhanakan Regulasi

SURABAYA – Anggota Komisi B DPRD Kota Surabaya, Budi Leksono (Buleks) minta pemerintah kota (Pemkot) setempat ...