Rabu
02 April 2025 | 12 : 29

Putra-Putri Budayawan Surabaya dapat Beasiswa PIP Jalur Aspirasi Mbak Puti

PDIP-Jatim-Aliyudin-08082023

SURABAYA – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI, Puti Guntur Sukarno, terus menggelontorkan beasiswa Program Indonesia Pintar (PIP) bagi pelajar. Total sudah ada sekitar 30.000 lebih beasiswa PIP yang telah disalurkan di Kota Surabaya dan Kabupaten Sidoarjo.

Sekitar 110 siswa penerima PIP merupakan anak-anak hingga cucu pemain Ludruk Arboyo Surabaya. Proses pemberian beasiswa dilakukan di Rumah Susun (Rusun) Keputih, Surabaya oleh Tenaga Ahli Puti Guntur Sukarno, Aliyudin, Selasa (8/8/2023).

“Ada 110 siswa yang mendapatkan beasiswa dari Mbak Puti. Mereka anak-anak di Rusun Keputih dan putra-putri hingga cucu pemain-pemain Ludruk di Surabaya,” ujar Aliyudin.

Ali menuturkan, penyaluran PIP akan terus dilakukan dengan tujuan mencerdaskan anak. Sebab, pendidikan menjadi kunci untuk kemajuan sebuah bangsa. Untuk itu, Cucu Bung Karno itu sangat komitmen untuk mencari siswa yang memiliki prestasi dengan kemampuan ekonomi kurang.

Saat ini, jelas Ali, banyak anak yang tidak bisa meneruskan pendidikan karena terbentur ekonomi. Mereka harus mendapatkan uluran tangan bantuan supaya bisa meneruskan sekolah dengan biaya dari hasil aspirasi Puti Guntur Sukarno.

“Mbak Puti sangat konsen terhadap pendidikan. Ini bentuk keinginan Mbak Puti membantu siswa yang membutuhkan,” ujarnya.

Ali menuturkan, PIP yang telah disalurkan melalui Puti Guntur Sukarno sangat banyak. Tercatat sekitar 100 ribu beasiswa telah disalurkan tepat sasaran, karena proses seleksi yang dilakukan sangat ketat.

“Mbak Puti tidak mau ada potongan-potongan dalam menyalurkan beasiswa PIP ini. Semua harus untuk siswa,” pungkasnya. (yol/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Open House Lebaran, Eri Cahyadi Ajak Warga Surabaya Saling Membantu dan Saling Menguatkan

SURABAYA – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menggelar open house pada Lebaran Hari Raya Idul Fitri, Senin ...
KRONIK

Gelar Open House, Bupati Fauzi Ajak Warga Sumenep Silaturahmi ke Kediamannya

SUMENEP – Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, merayakan Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah bersama istrinya, Nia ...
EKSEKUTIF

Wabup Lumajang Open House Lebaran di Rumah Dinas, Lanjut di  Kampung Halaman

LUMAJANG – Wakil Bupati Lumajang Yudha Adji Kusuma menggelar open house pada perayaan Idul Fitri 1446 Hijriah. Open ...
KRONIK

Ahmad Basarah: Silaturahmi Megawati dan Prabowo Tinggal Tunggu Waktu

JAKARTA – Ketua DPP sekaligus jubir PDI Perjuangan Ahmad Basarah angkat bicara soal rencana silaturahmi pertemuan ...
SEMENTARA ITU...

Ghoni Ajak Warga Surabaya Jadikan Lebaran Momentum Penguat Persatuan dan Semangat Gotong Royong

SURABAYA – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Surabaya, Abdul Ghoni Mukhlas Ni’am mengucapkan selamat Hari Raya ...
EKSEKUTIF

Salat Id, Wali Kota Mojokerto Ajak Masyarakat Bersama-sama Wujudkan Panca Cita

MOJOKERTO – Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari mengajak masyarakat untuk mewujudkan Panca Cita visi dan misi ...