Rabu
12 Maret 2025 | 6 : 36

Program Kepartaian DPC Jember Akan Semakin Fokus Sasar Desa-desa

pdip-jatim-dpc-jember-upacara-pancasila-1

JEMBER – DPC PDI Perjuangan Jember menggelar upacara memperingati hari lahir Pancasila, bersama struktur dan badan partai serta elemen masyarakat, di Desa Panti Kecamatan Panti, Selasa (1/6/2021).

Tahun-tahun sebelumnya, upacara bendera yang biasanya dilakukan di halaman kantor Partai, kali ini upacara peringatan hari lahir Pancasila digelar di lapangan desa, dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Wakil Kepala BP Pemilu DPC PDI Perjuangan Jember Widarto mengatakan, upacara peringatan hari lahir Pancasila di desa ini sesuai dengan instruksi DPP. Juga sesuai dengan tema Bulan Bung Karno 2021, “Bhineka Tunggal Ika Bergotong Royong untuk Desa yang Kuat, Maju dan Berdaulat”.

Menurut Widarto, desa merupakan roh lahirnya nilai-nilai gotong royong, sebagai karakter bangsa Indonesia.

“Kita ingin di era modern saat ini semangat gotong royong itu tetap terjaga dan terus terwarisi pada setiap generasi,” katanya.

Dia juga menyebut bahwa selama ini PDI Perjuangan Jember memang menempatkan desa sebagai aktualisasi dari program yang telah disusun oleh partai.

Dengan demikian diharapkan desa akan semakin berkembang dan semakin kuat berdikari secara ekonomi.

“Desa adalah institusi dasar negara, memajukan masyarakat desa adalah langkah awal dalam memajukan bangsa, negara kuat desa berdaulat,” ujar Widarto.

Dia juga menjelaskan, bahwa kedepan program kepartaian akan semakin fokus menyasar ke desa-desa, agar nilai nilai kebhinekaan, tetap tumbuh dan terjaga dengan baik.

“Kedepan PDI Perjuangan Jember, sebagai partai yang dikenal dengan dekat dengan rakyat, kami akan fokus untuk melakukan pemberdayaan di desa-desa,  mewujudkan kemandirian ekonomi pada masyarakat desa, serta menjaga nilai nilai prularisme dan gotong royong,” paparnya. (ryo/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Seniman Jalanan Mengadu ke DPRD Lamongan, Berharap Perhatian dari Pemerintah

LAMONGAN – Seniman jalanan di Lamongan menyampaikan aspirasi mereka dengan cara unik dan kreatif. Rokhim, ...
LEGISLATIF

Perda Pemajuan Budaya Daerah Ditetapkan, Sinung: Jadi Pemerkuat Identitas Bondowoso

BONDOWOSO – Akhirnya Kabupaten Bondowoso memiliki Peraturan Daerah (Perda) Pemajuan Budaya Daerah. Perda tersebut ...
EKSEKUTIF

Eri Ajak Seluruh Masyarakat Jalankan Gotong Royong Lewat Musrenbang Kota Pahlawan

SURABAYA – Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kota ...
LEGISLATIF

Suratun Nasikhah Sampaikan Pokir DPRD Kabupaten Blitar, 3 Hal Ini Jadi Prioritas Utama

BLITAR – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Blitar menggelar rapat raripurna dengan agenda penyampaian ...
KRONIK

Sinergikan CSR dengan Kebutuhan Masyarakat, Bupati Lukman Minta Pengelolaan Program Tematik

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, menegaskan bahwa pengelolaan program Corporate Social Responsibility ...
EKSEKUTIF

Sosialisasi Program Prioritas Banyuwangi, Bupati Ipuk Keliling Masjid

BANYUWANGI – Pada bulan Ramadan, Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, melakukan keliling masjid-masjid untuk ...