Plt Bupati Nganjuk Bantu Sembako PKL di Pasar Wage baru

Loading

NGANJUK – Plt Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi memberikan bantuan paket sembako kepada pedagang kaki lima (PKL) di Pasar Wage Baru, Selasa (21/9/2021). 

Pembagian sembako tersebut merupakan bentuk kepedulian. Terutama akibat dampak pembangunan pedestrian koridor Jalan A. Yani yang saat ini tengah dalam proses pembangunan.

Dalam pembagian tersebut, Kang Marhaen didampingi Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Nganjuk S Wahyuni Marhaen Djumadi. Kemudian, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Nganjuk, Haris Jatmiko. Termasuk Camat Nganjuk, Hari Moektiono.

Ada sebanyak 46 paket sembako yang dibagikan. Puluhan paket sembako itu diserahkan kepada para PKL yang sehari-hari berjualan di sekitar Jalan A Yani.

“Kami sampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanannya akibat dampak pembangunan pedestrian. Apalagi harus memaksa para PKL untuk bergeser ke Pasar Wage Baru sebagai tempat jualan yang baru. Tentu ini berat,” kata Kang Marhaen.

Meski demikian, kata Kang Marhaen, pemerintah daerah akan selalu ada. Bahkan siap memberi solusi kepada para PKL yang terdampak pembangunan pedestrian.

Untuk itu, Pemkab Nganjuk berupaya memberi yang terbaik. Terutama bagi perekonomian masyarakat di sepanjang Jalan A. Yani.

“Maka dari itu, kami harap masyarakat mendukung langkah kami. Karena pembangunan ini diharapkan ke depan akan menjadi pusat perekonomian untuk masyarakat. Termasuk menjadi ikon wisata baru, agar menarik wisatawan datang ke Kabupaten Nganjuk,” imbuhnya sembari menampung aspirasi perwakilan PKL untuk diberi tempat berjualan yang layak. (endyk/hs)