Jumat
08 November 2024 | 8 : 53

Peringatan HUT Kemerdekaan RI, Ji Zinal: Mari Kita Tanamkan Nasionalisme untuk Negeri Ini

PDIP-Jatim-Zainal-Arifin-28032023

SUMENEP – Peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia menjadi momentum bagi rakyat Indonesia mengenang, meneladani, dan menjadikan jasa-jasa para pahlawan sebagai inspirasi dalam berbakti dan mengabdi pada negara dan bangsa. Karena para pahlawan telah rela bertaruh jiwa dan raga untuk kemerdekaan RI.

Karena itu, Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sumenep, H. Zainal Arifin, mengatakan, peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan RI hendaknya diisi dengan kegiatan yang positif dan bermanfaat untuk masyarakat.

“Mari kita doakan bersama para pejuang kemerdekaan negeri ini. Mereka rela mengorbankan hidupnya untuk merebut kemerdekaan Indonesia dari penjajah,” ujarnya.

Ji Zinal, sapaan akrabnya, juga mengajak pihak eksekutif untuk bekerja lebih keras dalam melayani masyarakat, terutama organisasi perangkat daerah (OPD) yang menjadi mitra kerjanya di Komisi II DPRD Sumenep.

“Silakan semua program segera dilaksanakan,” tutur Bendahara DPC PDI Perjuangan Sumenep itu.

Salah satu bentuk nasionalisme aparatur sipil negara (ASN), tambah Ji Zinal, menjalankan tugas dengan baik.

“ASN juga menjadi bagian dari pejuang. Untuk itu, harus bisa memberikan kesejahteraan bagi masyarakat dengan menuntaskan program masing-masing,” jelasnya.

“Mari kita semua sama-sama menanamkan rasa nasionalisme terhadap negeri ini. Jangan sampai kita yang dipercaya menjalankan amanat pemerintahan malah lalai terhadap tugas dan kewajiban,” tandasnya. (set)   

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Jaring Aspirasi dan Masukan Langsung ke Kampung, Adi Sutarwijono: Jadi Bahan Baku Kebijakan

SURABAYA – Ketua DPRD Kota Surabaya Adi Sutarwijono melakukan penjaringan aspirasi masyarakat dengan menggelar ...
KABAR CABANG

Jelang Coblosan Pilkada Serentak 2024, Banteng Sukomanunggal Rapatkan Barisan

SURABAYA – Jelang coblosan pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2024, para kader banteng Kecamatan ...
KRONIK

Said Abdullah Salurkan Bantuan kepada Kelompok Tani dan Pondok Pesantren di Ambunten

SUMENEP – Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR RI yang juga Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, MH Said Abdullah, ...
KRONIK

Yordan: Kebaikan Bu Risma yang Sudah Dilakukan di Surabaya Akan Berlanjut ke Seluruh Jatim

SURABAYA – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Jawa Timur Yordan M. Batara-Goa menyampaikan bahwa Risma ...
SEMENTARA ITU...

Permudah Laju Investor, Paslon Idola Siapkan Instrumen Efisiensi Perizinan

MOJOKERTO – Calon Bupati dan Wakil Bupati Mojokerto nomor urut 1, Ikfina Fahmawati dan Sa’dulloh Syarofi (Gus ...
KRONIK

Dialog dengan Ratusan Organisasi Kristen, Risma Beber Beratnya Tantangan Seorang Pemimpin

SURABAYA – Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut 3, Tri Rismaharini, menghadiri forum diskusi yang digelar Gerakan ...