Jumat
14 Februari 2025 | 6 : 52

Pembentukan AKD Tulungagung Gagal Terpenuhi, Marsono Ungkap Alasannya

pdip-jatim-240702-marsono

TULUNGAGUNG – Ketua Sementara DPRD Kabupaten Tulungagung, Marsono, menyampaikan bahwa pembentukan alat kelengkapan dewan (AKD) gagal terpenuhi, sehingga target yang ditetapkan gagal tercapai.

Menurutnya, hal itu disebabkan karena para anggota DPRD Kabupaten Tulungagung periode 2024-2029 belum mengikuti orientasi serta belum lengkapnya usulan pimpinan dewan definitif dari dua parpol.

“Jadi, pembentukan AKD baru akan dilakukan setelah orientasi. Kami masih menunggu usulan pimpinan dewan definitif dari Partai Nasdem dan PDI Perjuangan,” ujar Marsono, usai rakor persiapan orientasi anggota DPRD Tulungagung, Senin (7/10/2024).

Bendahara DPC PDI Perjuangan Tulungagung itu menambahkan, selama masa orientasi berlangsung anggota DPRD Tulungagung akan melakukan pemetaan tentang persiapan pembentukan AKD.

Tentunya, tambahnya, pemetaan tersebut dilakukan di luar jam pelaksanaan orientasi yang berlangsung pada 8 hingga 11 Oktober 2024 di Malang.

“Kami mengkondisikan dulu pemetaan tentang persiapan pembentukan AKD. Skala prioritas setelah pembentukan fraksi, seperti pembentukan Komisi, Bapemperda dan Banggar. Tetapi itu semua dilakukan di luar jam pelaksanaan orientasi,” tuturnya.

Marsono juga menjelaskan, kegiatan orientasi anggota DPRD Tulungagung itu diselenggarakan oleh Kemendagri dan akan bergabung dengan anggota DPRD dari daerah lain.

Karena itu, diperlukan sebuah persiapan melalui kegiatan rakor agar pelaksanaan orientasi anggota DPRD dapat berjalan lancar.

“Untuk mengikuti orientasi ini, setiap anggota dewan diharuskan menyerahkan surat keterangan sehat,” tandasnya.

Untuk diketahui, rakor persiapan orientasi anggota DPRD Tulungagung yang dilaksanakan di ruang Graha Wicaksana itu juga dihadiri Sekretaris DPRD Tulungagung, Sudarmaji untuk menjelaskan terkait pelaksanaan orientasi. (sin/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Kanang Soroti Kondisi Karyawan PT Pos Indonesia

JAKARTA – Anggota Komisi VI DPR RI Budi Sulistyono menyoroti kondisi ketenagakerjaan di PT Pos Indonesia yang ...
KRONIK

Sempurnakan Ibadah Umroh, Megawati Ziarah ke Makam Rasulullah SAW

MADINAH – Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri berziarah ke makam Nabi Muhammad SAW untuk menyempurnakan ibadah ...
LEGISLATIF

Rasio Gini Membaik, DPRD: Bisa Jadi Indikator Penting Tentang Perekonomian Surabaya

SURABAYA – Rasio gini di Kota Surabaya terus menunjukkan tren penurunan. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik ...
LEGISLATIF

Bertemu BEM STKIP PGRI Sumenep, H. Zainal: Kantor DPRD Itu Rumah Rakyat

SUMENEP – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumenep, H. Zainal Arifin, mengatakan bahwa kantor DPRD ...
LEGISLATIF

Legislator PDI Perjuangan Dorong Penyelesaian Kontroversi Jalan Rusak di Puger Harus Solutif

JEMBER – Kerusakan jalan provinsi di Kecamatan Puger-Kecamatan Rambipuji dan Kecamatan Puger-Kecamatan Jombang ...
EKSEKUTIF

Wawali Armuji Sidak Tower BTS yang Disoal Warga Kejawan Putih Tambak

SURABAYA – Wakil Wali Kota Surabaya, Armuji melakukan inspeksi mendadak (sidak) atas laporan warga terkait ...