Selasa
20 Mei 2025 | 3 : 18

Ony Setiawan dan Relawan Ganjar Tuban Bantu Air Bersih untuk Warga di Kerek dan Soko

IMG-20231117-WA0020_copy_830x503

TUBAN – Kemarau panjang tahun ini menyebabkan sejumlah wilayah di Kabupaten Tuban mengalami kekeringan. Akibatnya, warga kesulitan mendapatkan air bersih.

Melihat kondisi itu, Wakil Ketua Bidang Kebudayaan DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, Ony Setiawan bersama sejumlah relawan pendukung calon presiden dan wakil presiden, Ganjar Pranowo – Mahfud MD, memasok puluhan ribu liter air bersih untuk warga.

Yustiyawan, pemandu pasokan air bersih mengatakan, beberapa waktu belakangan ini dirinya mendistribusikan air bersih gotong royong dari Ony dan relawan Ganjar – Mahfid di sejumlah tempat.

Menurut dia, di Desa Tenggerwetan Kecamatan Kerek, pihaknya mengirimkan 10 ribu liter air bersih. Demikian pula di Desa Jati Kecamatan Soko.

Di konfirmasi terpisah, Ony Setiawan menyampaikan, apa yang ia lakukan bersama para relawan sebagai bentuk keprihatinan terhadap kondisi warga terdampak kekeringan.

“Semoga bisa membantu meringankan beban warga dalam memenuhi kebutuhan  air bersih,” kata Ony.

Sementara itu, seorang warga Desa Tengger Wetan, Suprapto menyampaikan, hujan turun beberapa hari belakangan ini belum otomatis menyelesaikan persoalan air bersih.

Bagi Suprapto dan warga setempat, air bersih menjadi kebutuhan vital keseharian.

“Untuk makan minum 20 sampai 25 liter. Itu belum untuk  mandi dan ternak,” katanya.

“Jika ada 8 sapi biasannya kebutuhan 8 tangki sehari. sementara baru beberapa kali kurang lebih 3 kali hujan pun belum deras dan belum cukup untuk kebutuhan kami,”tutur Suprapto. (dian/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

DPRD Berharap Kasus Dugaan Korupsi di Perumda Panglungan Segera Dituntaskan

JOMBANG – Kalangan DPRD Kabupaten Jombang mendorong pihak kejaksaan segera menuntaskan penyidikan kasus dugaan ...
LEGISLATIF

Suyatno Dorong Generasi Muda Masuk Kepengurusan Koperasi Merah Putih

MAGETAN – Wakil Ketua DPRD Magetan, Suyatno memberi penekanan kepada calon pengurus koperasi Merah Putih ke depan ...
MILANGKORI

Apresiasi Kirab Budaya Wisata Gogoniti, Erma Dorong Masyarakat Kembangkan Potensi Wisata Desa

BLITAR – Suasana Desa Kemirigede, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Blitar pada Minggu (18/5/2025) mendadak ramai. ...
KRONIK

Ganjar Tekankan Pentingnya Loyalitas Kepala Daerah dari Banteng Terhadap Partai

JAKARTA – Ketua DPP PDI Perjuangan Ganjar Pranowo menekankan pentingnya loyalitas kepala daerah terhadap partai ...
LEGISLATIF

Dimaz Fahturachman Ajak Warga Kedamean Aktif dalam Program Desa Mandiri

GRESIK – Anggota DPRD Gresik Fraksi PDI Perjuangan, Dimaz Fahturachman menggelar sosialisasi Perda Nomor 4 tahun ...
EKSEKUTIF

Pejabat Pemkot Mojokerto Teken Pakta Integritas dan Perjanjian Kinerja, Ning Ita: Ini Adalah Kontrak Moral

MOJOKERTO – Seluruh pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Mojokerto menandatangani ...