Selasa
20 Mei 2025 | 7 : 53

Nyekar Makam Bung Karno, Warga Blitar Teriaki Ganjar- Mahfud “Presiden dan Wapres”

pdip-jatim-231103-gp

BLITAR – Masyarakat Blitar Raya begitu antusias menyambut kedatangan Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri bersama dengan Calon Presiden dan Wakil Presiden, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD saat melakukan ziarah makam Presiden pertama RI Soekarno, pada Jumat (3/11/2023).

Terllihat, warga rela menunggu hingga berpanas-panasan demi untuk bertemu dengan Presiden ke-5 RI tersebut, bersama pasangan Ganjar-Mahfud yang diusung PDI Perjuangan dalam Pilpres 2024.

Mereka, bersama para relawan pun berteriak “Ganjar Presiden” dan “Mahfud Wakil Presiden” ketika keduanya bersama rombongan dari Jakarta tiba di komplek makam Bung Karno.

Baca juga: Megawati Nyekar Makam Bung Karno, Sekjen Hasto: Agenda Rutin Ibu Ketua Umum, Kali Ini Diikuti Ganjar-Mahfud

Adalah Kanti Ida Rahayu, warga dari Kecamatan Binangun Kabupaten Blitar. Kanti bersama keluarganya sengaja datang ke Komplek Makam Bung Karno sejak pagi hari.

Dia juga nampak membawa poster bergambar Ganjar. Menurut Kanti, pasangan Ganjar- Mahfud adalah pasangan yang sangat cocok dan ideal sebagai Capres dan Cawapres pada Pemilu 2024 depan.

“Dari dulu keluarga saya adalah pengagum Bung Karno dan PDI Perjuangan, dan Pak Ganjar Pranowo adalah calon presiden yang diusung oleh PDI Perjuangan, maka otomatis beliau adalah figur penerus perjuangan Bung Karno dan memiliki ideologi yang sama,” ungkap Kanti.

Tidak hanya itu, Ganjar- Mahfud adalah sosok pemimpin yang merakyat, sumeh, dan mampu mengayomi wong cilik. Oleh karena itu dia menyukai dan mendukung penuh Ganjar- Mahfud menjadi pemimpin negeri ini melalui Pilpres 2024.

“Dari hati, saya memilih beliau berdua. Saya yakin Pak Ganjar dan Mahfud mampu membawa Indonesia lebih baik dan semakin maju lagi. Semoga beliau berdua terpilih menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI,” harapnya.

Sementara itu, usai nyekar makam Bung Karno pasangan Ganjar-Mahfud yang ke luar dari komplek Makam Bung Karno langsung diserbu masyarakat dan pendukungnya.

Pasangan capres-cawapres yang diusung PDI Perjuangan bersama PPP, Hanura, dam Perindo itu juga menyempatkan diri menyapa mereka. Bahkan, saking senangnya sebagian warga Blitar ini langsung meneriaki Presiden dan Wakil Presiden 2024.

Ditemui wartawan, Ganjar mengungkapkan bahwa dirinya bersama dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati dan Calon Wakil Presiden Mahfud MD datang ke Kota Blitar untuk nyekar dan mendoakan Bung Karno agar selalu diberikan tempat terindah di sisi Allah SWT.

Kata Ganjar, Bung Karno adalah tokoh pemimpin besar yang keharuman namanya tak hanya di Indonesia saja, tetapi juga diakui oleh dunia.

“Bung Karno selalu menginspirasi kita semua generasi penerus agar mendedikasikan diri untuk kemajuan Indonesia, dengan kesadaran dan keiklhasan membangun negeri,” ujarnya singkat.

Dia juga menyebut, banyak hal yang dapat diteladani dari sosok Bung Karno. Di antaranya adalah semangat kemandirian, berjuang iklas, membela berpihak kepada wong cilik dan konsisten berada di jalan perjuangan. (arif/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Banyuwangi Surplus Hewan Kurban untuk Iduladha, Pasok Berbagai Daerah di Indonesia

BANYUWANGI – Menjelang Hari Raya Iduladha 2025, ketersediaan hewan kurban di Banyuwangi melebihi kebutuhan ...
LEGISLATIF

DPRD Berharap Kasus Dugaan Korupsi di Perumda Panglungan Segera Dituntaskan

JOMBANG – Kalangan DPRD Kabupaten Jombang mendorong pihak kejaksaan segera menuntaskan penyidikan kasus dugaan ...
LEGISLATIF

Suyatno Dorong Generasi Muda Masuk Kepengurusan Koperasi Merah Putih

MAGETAN – Wakil Ketua DPRD Magetan, Suyatno memberi penekanan kepada calon pengurus koperasi Merah Putih ke depan ...
MILANGKORI

Apresiasi Kirab Budaya Wisata Gogoniti, Erma Dorong Masyarakat Kembangkan Potensi Wisata Desa

BLITAR – Suasana Desa Kemirigede, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Blitar pada Minggu (18/5/2025) mendadak ramai. ...
KRONIK

Ganjar Tekankan Pentingnya Loyalitas Kepala Daerah dari Banteng Terhadap Partai

JAKARTA – Ketua DPP PDI Perjuangan Ganjar Pranowo menekankan pentingnya loyalitas kepala daerah terhadap partai ...
LEGISLATIF

Dimaz Fahturachman Ajak Warga Kedamean Aktif dalam Program Desa Mandiri

GRESIK – Anggota DPRD Gresik Fraksi PDI Perjuangan, Dimaz Fahturachman menggelar sosialisasi Perda Nomor 4 tahun ...