Kamis
10 April 2025 | 4 : 46

Legislator: Pemerintah Saudi Arabia Cederai Diplomasi

pdip jatim - mahfud dprd jatim

pdip jatim - mahfud dprd jatimBANGKALAN – Anggota Komisi C DPRD Provinsi Jawa Timur, Mahfudz, menyayangkan sikap pemerintah Saudi Arabia yang tidak menginformasikan pelaksanaan eksekusi pancung Siti Zaenab, tenaga kerja Indonesia (TKI) asal desa Matarjasah, Kecamatan Mlajah, Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur.

Sikap pemerintah Saudi Arabia itu, sebut Mahfudz, telah mencederai diplomasi dengan pemerintah Indonesia. Sebagai negara yang memiliki hubungan baik dengan Indonesia, katanya, sikap pemerintah Saudi Arabia tersebut patut dipertanyakan.

“Jelas kami sangat menyayangkan sikap pemerintah Saudi Arabia yang tidak memberitahukan pelaksanaan eksekusi kepada pemerintah Indonesia,” ujar Mahfudz, saat berkunjung ke rumah Siti Zaenab, Rabu (15/4/2015).

Diberitakan, pemerintah Saudi Arabia telah melakukan eksekusi mati terhadap WNI bernama Siti Zaenab binti Duhri Rupa. Zaenab dieksekusi mati di Madinah pada 14 April 2015 pukul 10.00 waktu setempat tanpa pemberitahuan kepada Pemerintah Indonesia.

Ke depan, legislator PDI Perjuangan dari daerah pemilihan Madura ini berharap pemerintah mampu meningkatkan lagi diplomasi antar negara, tidak hanya dengan Saudi Arabia. Peningkatan diplomasi ini bertujuan agar tidak ada lagi kasus lain seperti Siti Zaenab.

“Ke depan, para pihak terkait seperti BNP2TKI dan Kemenlu juga harus bergerak cepat agar diplomasi dua negara bisa berjalan maksimal. Kasus Siti Zaenab sendiri terjadi sudah sejak tahun 2000 silam,” terangnya.

Terkait eksekusi pancung Siti Zaenab, pemerintah Indonesia mengirimkan surat protes keras kepada pemerintah Saudi Arabia. (rad)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Komisi B DPRD Sidoarjo dan Disperindag Sidak Bakal Tempat Home Industri Rokok

SIDOARJO – Komisi B bersama Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Sidoarjo melakukan inspeksi mendadak ...
LEGISLATIF

Kanang Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan kepada Gen Z Ngawi

NGAWI – Anggota Komisi VI DPR RI, Ir. Budi Sulistyono (Kanang) menggelar sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di SMPN 1 ...
LEGISLATIF

Kerap Terjadi Kecelakaan, DPRD Jombang Dorong PJU di Ruas Cukir-Mojowarno Segera Dipasang Kembali

JOMBANG – Anggota Komisi C DPRD Jombang, Syaifulloh, mendorong pemerintah kabupaten melalui dinas terkait kondisi ...
EKSEKUTIF

Cegah Kekurangan Siswa Saat SPMB, Pemkot Surabaya Prioritaskan Sekolah Lama

SURABAYA – Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya memprioritaskan sekolah yang sudah lama berdiri pada pelaksanaan ...
SEMENTARA ITU...

Ini, Pesan Kiai Qusyairi dalam Halal Bihalal Alumni Ponpes Hidayatul Ulum Utara

SUMENEP – Ikatan Alumni Pondok Pesantren (Ponpes) Hidayatul Ulum Utara, Desa Gadu Barat, Kecamatan Ganding, ...
SEMENTARA ITU...

Sidak Layanan Publik, Bupati Ipuk Soroti Keramahan Petugas dan Kebersihan Kantor

BANYUWANGI – Hari pertama masuk kerja usai libur Lebaran, Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, melakukan inspeksi ...