Selasa
26 November 2024 | 1 : 51

Kusnadi: Membantu Masyarakat Desa Wajib bagi Kader PDI Perjuangan

pdip-jatim-kusnadi-ampelan-230521-1

BONDOWOSO – Ketua DPRD Provinsi Jawa Timur Kusnadi sempat ‘bernostalgia’ saat mengunjungi Desa Ampelan, Kecamatan Wringin, Kabupaten Bondowoso, Sabtu (22/5/2021).

Menurut Kusnadi, sekira tiga tahunan lalu saat dia mengunjungi Desa Ampelan, warga setempat mengeluhkan sulitnya mendapatkan air bersih. Ketiadaan air bersih ini, sampai membuat warga desa yang hendak beribadah shalat hanya bisa tayamum untuk bersuci.

Baca juga: “Terima Kasih Pak Kus”

“Pak Munir cerita, bahwa ada mushola yang tidak ada air. Sehingga seluruh jamaah hanya bisa tayamum. Sehingga saya sebagai Wakil Ketua DPRD Jatim pada saat itu menghubungkan kepada pemerintah provinsi bagaimana caranya agar warga Desa Ampelan bisa mendapatkan air bersih melalui program hibah jasmas,” ungkap Kusnadi.

Menurut Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur tersebut, hal ini dia lakukan sebagai bentuk tanggung jawabnya sebagai wakil rakyat. Untuk bisa melayani dan menyampaikan kebutuhan masyarakat kepada pemerintah untuk bisa direalisasikan.

“Saya tidak menggunakan uang pribadi, tetapi uang rakyat hasil pajak. Sehingga uang tersebut sudah seharusnya dikembalikan untuk rakyat. Saya tidak melihat suku dan sebagainya, semua jika butuh bantuan pasti dibantu,” paparnya.

Terlebih, tambah Kusnadi, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri minta kepada seluruh kader Partai untuk fokus membangun Indonesia dari desa.

Karena itu, lanjutnya, sebagai kader Partai, membantu warga desa yang mengalami kesulitan, merupakan kewajiban yang harus dilaksanakan.

“Itu kewajiban saya, karena itu sesuai instruksi Ketua Umum, dan itu menjadi kewajiban bagi kami bagi pengurus PDI Perjuangan,” tandas Kusnadi.

Untuk bisa mengembangkan Desa Ampelan lebih baik lagi, lanjutnya, pemetaan potensi desa harus dapat dilakukan secara teliti. Sehingga pembangunan desa tepat sasaran sesuai dengan karakteristik dan potensinya.

Terutama di Desa Ampelan yang mayoritas masyarakatnya merupakan petani, sebagai seorang penyambung suara rakyat, Kusnadi berkomitmen untuk memfasilitasi kebutuhan masyarakat.

“Yang harus dikembangkan adalah kemampuan desa ini sendiri untuk membangun dirinya. Dengan kita menyesuaikan kondisi desa yang ada, memfasilitasi yang memang mereka butuhkan, sesuai dengan kemampuan kita masing-masing,” katanya.

Kunjungan Kusnadi ke Desa Ampelan, Kecamatan Wringin, Kabupaten Bondowoso ini untuk menghadiri halal bihalal dan pemberian santunan untuk anak yatim. Acara ini diselenggarakan oleh DPC Posko Perjuangan Rakyat (Pospera) Kabupaten Bondowoso. (yols/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Meski Tak Dianggarkan, Bupati Mas Ipin Pastikan Makan Siang Bergizi Tetap Jalan

TRENGGALEK – Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin memastikan program makan siang bergizi akan dijalankan di ...
KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...