Selasa
26 November 2024 | 7 : 17

Kunjungi Polresta Blitar, Komisi A DPRD Jatim Bahas Sengketa Tanah di Karangnongko

pdip-jatim-andy-firasadi-170621-6

SURABAYA – Komisi A DPRD Provinsi Jawa Timur melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Polresta Blitar pada tanggal 15-16 September lalu. Kunjungan tersebut untuk membahas sengketa tanah perkebunan di Dusun Karangnongko, Desa Modangan, Kecamatan Nglegok.

Ketua Kunker Komisi A DPRD Jatim, Andy Firasadi mengatakan, kunjungan tersebut untuk mendapatkan informasi atau penjelasan dari pihak kepolisian terkait dengan ekses Pidana redistribusi tanah eks Perkebunan Karangnongko di Desa Modangan, Kecamatan Nglegok, seluas 223 hektar.

“Kedatangan kami ke Polresta Blitar waktu itu merupakan rangkaian dari pengaduan warga ke Komisi A pada 14 Juni 2021 lalu,” ujar Andy saat dikonfirmasi di Surabaya, Rabu (6/10/2021).

Menurut Andy, dalam aduan itu, warga meminta pihak terkait di daerah segera menindaklanjuti putusan pengadilan. Yakni melakukan pengukuran, pemisahan, serta menerbitkan sertifikat lahan bagi para pemenang gugatan.

“Sesuai yang disampaikan petani, setelah mereka memenangkan sengketa dengan luas lahan sekira 223 Ha lebih, hingga kini belum ada tindak lanjut dari Badan Pertanahan Nasional (BPN). Baik pengukuran maupun pengurusan sertifikat tanah,” jelas politisi PDI Perjuangan itu.

Atas persoalan tersebut, Komisi A DPRD Provinsi Jatim merekomendasikan untuk dilakukan pemantauan dalam pelaksanaan sidang atas pelaporan adanya warga yang diduga menghalangi dan merusak berkas BPN (Badan Pertanahan Nasional) yang saat ini sudah masuk tahap pelimpahan ke Kejaksaan Negeri Blitar.

Selain itu, Komisi A juga akan melakukan pendalaman terhadap belum terealisasinya eksekusi putusan pengadilan atas tanah seluas 223 Ha, dengan mengundang BPN Kanwil Provinsi Jawa Timur dan pihak-pihak terkait ke Gedung DPRD Jatim. (set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...