Selasa
20 Mei 2025 | 1 : 46

Ketua DPRD Jatim Kusnadi Harap Sinergitas dengan Pers Terjaga

pdip-jatim-kusnadi-pwi-090221

SURABAYA – Ketua DPRD Jawa Timur, Kusnadi berharap sinergitas pers dan pemerintah selalu terjaga dengan baik, terutama dalam upaya menghadapi pandemi Covid-19.

“Saya mewakili DPRD Jatim berterima kasih karena bersinergi sebagai pilar demokrasi dengan pers,” kata Kusnadi, di sela tasyakuran peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2021 dan HUT ke-75 Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) di Kantor PWI Jatim, Selasa (9/2/2021).

Pihaknya mengaku peran pers sangat dibutuhkan, terlebih sebagai salah satu pilar demokrasi bangsa ini.

“Apa yang dilakukan dan dikerjakan legislatif tidak akan diketahui masyarakat, jika tak ada yang menyampaikan atau menyebarluaskannya, yaitu pers,” ujar pria yang juga Ketua DPD PDI Perjuangan Jatim ini.

Baca juga: Jokowi: Hingga Juni 2021, PPh Insan Pers Ditanggung Pemerintah

Menurut dia, Covid-19 bukan hanya penyakit yang berimbas pada kesehatan, tapi juga perekonomian bangsa, sehingga peran pers sangat diharapkan untuk menghadapinya.

“Kesehatan serta perekonomian harus seimbang, dan pers memiliki peran besar untuk bersama-sama pemerintah maupun masyarakat agar segera keluar dari pandemi, khususnya di Jatim,” kata Kusnadi.

Kepala Biro Humas dan Protokol Pemprov Jatim Agung Subagyo yang juga hadir pun mengucapkan selamat kepada pers, terutama di Jatim dan berharap sinergitas selalu terjaga.

“Peran teman-teman pers sangat luar biasa. Di masa pandemi, berita yang diberikan tetap berjalan dan masyarakat mendapat informasi yang dibutuhkan,” kata Agung.

Sementara itu, Ketua PWI Jatim Ainur Rohim mengatakan meski saat ini masih dalam pandemi, pihaknya berkomitmen tetap memberikan harapan dan optimisme mengajak masyarakat melawan Covid-19.

“Peringatan HPN kali ini berbeda, karena virtual dan tak melibatkan banyak orang. Tapi itu bukan halangan untuk terus bersemangat bertugas serta berusaha bersama-sama agar pandemi segera berakhir,” katanya.

Pada kesempatan tersebut, pengurus PWI Jatim juga mengikuti peringatan HPN 2021 dengan mendengarkan pidato Presiden Joko Widodo secara virtual yang digelar dari Istana Negara di Jakarta.

Selain itu, digelar juga acara internal berupa tasyakuran dan pemotongan tumpeng oleh Ketua DPRD Kusnadi yang diserahkan ke Ketua PWI Jatim Ainur Rohim. (goek)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Baktiono Desak Pemkot Tegur Pemilik Bangunan Mangkrak di Kota Surabaya

SURABAYA – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Surabaya, Baktiono, menyoroti banyaknya bangunan mangkrak yang ...
LEGISLATIF

Komisi IV DPRD Banyuwangi Tinjau Lapang Perusahaan Paving, Pastikan Kualitas dan Kesiapan

BANYUWANGI – Komisi IV DPRD Banyuwangi melaksanakan tinjau lapangan ke beberapa perusahaan produk paving blok ...
KRONIK

Silaturahmi dengan Mahasiswa BIB, Ini Pesan Ketua DPRD Sumenep

SUMENEP – Ketua DPRD Sumenep, H. Zainal Arifin, meminta para mahasiswa asal Sumenep yang berada di luar daerah ...
KRONIK

Banyuwangi Surplus Hewan Kurban untuk Iduladha, Pasok Berbagai Daerah di Indonesia

BANYUWANGI – Menjelang Hari Raya Iduladha 2025, ketersediaan hewan kurban di Banyuwangi melebihi kebutuhan ...
LEGISLATIF

DPRD Berharap Kasus Dugaan Korupsi di Perumda Panglungan Segera Dituntaskan

JOMBANG – Kalangan DPRD Kabupaten Jombang mendorong pihak kejaksaan segera menuntaskan penyidikan kasus dugaan ...
LEGISLATIF

Suyatno Dorong Generasi Muda Masuk Kepengurusan Koperasi Merah Putih

MAGETAN – Wakil Ketua DPRD Magetan, Suyatno memberi penekanan kepada calon pengurus koperasi Merah Putih ke depan ...