Sabtu
01 November 2025 | 1 : 12

Jokowi: Pembangunan Harus Sesuai Amanat Konstitusi

Jokowi di Sibec ITC 290614-1

Jokowi di Sibec ITC 290614-1SURABAYA – Capres Ir Joko Widodo mengatakan, pembangunan Indonesia seharusnya dilakukan tanpa memandang suku, ras dan agama. Hal ini sesuai dengan amanat konstitusi yang ada.

Saat bersilaturahmi dengan kalangan pengusaha Jawa Timur di SIBEC ITC Surabaya, Sabtu (28/6/2014) malam, Jokowi mengatakan, hasil pembangunan di Indonesia seharusnya bisa dirasakan seluruh rakyat tanpa terkecuali.

Menurut capres no urut 2 ini, pemerintah memiliki kewajiban untuk mendorong warganya agar lebih produktif. Caranya adalah dengan meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang ada.

“Saya optimis, dengan tingkat kenaikan ekonomi sebesar 7 persen, tidak akan ada lagi masyarakat yang menganggur,” ujar Jokowi.

Mantan Wali Kota Solo ini mengaku optimis Indonesia mampu berdikari serta mampu “menyerang” negara lain dengan produk yang sudah dihasilkan.

Sementara itu,  perwakilan pengusaha Jawa Timur, Tjokro Saputra Jaya menyatakan dukungannya kepada Joko Widodo untuk memimpin Indonesia. Menurutnya, Jokowi  memiliki kemampuan dalam mengelola ekonomi bangsa.

Kehadiran Jokowi juga diharapkan  mampu  menciptakan situasi yang lebih kondusif, terutama keamanan dan kenyamanan untuk roda perekonomian.

“Untuk perkembangan perekonomian membutuhkan situasi yang pasti seperti kenyamanan dan keamanan. Kami yakin, Joko Widodo mampu melakukan itu,” cetusnya. (ovi)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Djarot: Kepengurusan PDI Perjuangan Harus Lahir dari Kader Setia, Bukan Kepentingan Pribadi

BLITAR – Ketua DPP PDI Perjuangan, Djarot Saiful Hidayat, menegaskan bahwa proses pemilihan dan penyusunan ...
LEGISLATIF

Paripurna DPRD Kota Madiun, Fraksi PDI Perjuangan Beri Catatan Kritis dan Pertanyaan Strategis

MADIUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Madiun menggelar rapat paripurna dengan agenda penyampaian ...
HEADLINE

Kumpulkan Kada dan Wakada PDI Perjuangan se-Jatim, Begini Arahan Megawati

BLITAR — Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, mengumpulkan seluruh kepala daerah (kada) dan wakil ...
LEGISLATIF

Banyak Hutan Jadi Lahan Sawit, Novita: Cita-cita Indonesia Jadi Destinasi Ekowisata Kelas Dunia akan Terkikis

JAKARTA — Anggota Komisi 7 DPR RI, Novita Hardini, mengkritik arah pembangunan pariwisata dan agribisnis di ...
KRONIK

Terima Kunjungan Kerja DPR RI, Bupati Gresik Suarakan Subsidi Pupuk Perikanan

GRESIK – Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani menyuarakan kembali pentingnya pemberian subsidi pupuk untuk sektor ...
KRONIK

Usung Tema Buppa’ Babu’ Guru Rato, Lomba Acareta Tanamkan Cinta Budaya Sejak Dini

SUMENEP – Komunitas Kanca Pendidikan (KKP) Kabupaten Sumenep bekerja sama dengan Dinas Pendidikan menggelar Lomba ...