Selasa
20 Mei 2025 | 3 : 03

Hadiri Pelantikan Kadin Ponorogo, Ini Harapan Bupati Sugiri

PDIP-Jatim-Bupati-Sugiri-11032025

PONOROGO – Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, menghadiri pelantikan pengurus Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Ponorogo masa jabatan 2024-2029 di Pendopo Kabupaten Ponorogo, Senin (10/3/2025) sore.

Sebanyak 58 pengurus Kadin Ponorogo dilantik oleh Ketua Kadin Jawa Timur, Adik Dwi Putranto.

Bupati Sugiri mengapresiasi langkah Kadin Ponorogo untuk lima tahun ke depan. Ia meminta organisasi pengusaha itu untuk bekerja sama dengan pemerintah.

“Setelah ini saya minta rakor agar apa yang dilakukan nyambung dengan pemerintah,” ujar Sugiri.

Salah satu fokus bidang Kadin Ponorogo, yakni meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan bagi masyarakat yang lebih baik.

“Tugasnya adalah bagaimana menggerakkan perekonomian. Artinya, menyiapkan kerangka, PR pengangguran masih banyak, menciptakan peluang di Ponorogo banyak bisa dimainkan dengan cara yang baik,” jelas Sugiri.

Tak hanya itu, politisi PDI Perjuangan itu berharap, Kadin bisa menumbuhkan perekonomian masyarakat Ponorogo. Salah satunya melalui ekosistem wisata.

“Misal ekosistem wisata, jarak antara pertanian dengan off-farm ke on-farm, jarak antara penjual ke pembeli. Buanyak yang dimainkan. Mudah-mudahan dengan cara ini makin hebat dan sukses,” tandas Sugiri.

Sementara itu, Ketua Kadin Ponorogo, Ramsa Rolanda, menyatakan siap bersinergi dan bekerja sama dengan pemerintah daerah. Termasuk memajukan ekonomi hingga mengembangkan Ponorogo menjadi kota wisata dan budaya.

“Kami berharap bisa mengembangkan konsep kawasan fasilitas pariwisata baru yang terpadu, terintegrasi dengan teknologi informasi dan komunikasi, untuk meningkatkan kualitas layanan pariwisata dan meningkatkan pengalaman wisatawan,” ujarnya. (jrs/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

DPRD Berharap Kasus Dugaan Korupsi di Perumda Panglungan Segera Dituntaskan

JOMBANG – Kalangan DPRD Kabupaten Jombang mendorong pihak kejaksaan segera menuntaskan penyidikan kasus dugaan ...
LEGISLATIF

Suyatno Dorong Generasi Muda Masuk Kepengurusan Koperasi Merah Putih

MAGETAN – Wakil Ketua DPRD Magetan, Suyatno memberi penekanan kepada calon pengurus koperasi Merah Putih ke depan ...
MILANGKORI

Apresiasi Kirab Budaya Wisata Gogoniti, Erma Dorong Masyarakat Kembangkan Potensi Wisata Desa

BLITAR – Suasana Desa Kemirigede, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Blitar pada Minggu (18/5/2025) mendadak ramai. ...
KRONIK

Ganjar Tekankan Pentingnya Loyalitas Kepala Daerah dari Banteng Terhadap Partai

JAKARTA – Ketua DPP PDI Perjuangan Ganjar Pranowo menekankan pentingnya loyalitas kepala daerah terhadap partai ...
LEGISLATIF

Dimaz Fahturachman Ajak Warga Kedamean Aktif dalam Program Desa Mandiri

GRESIK – Anggota DPRD Gresik Fraksi PDI Perjuangan, Dimaz Fahturachman menggelar sosialisasi Perda Nomor 4 tahun ...
EKSEKUTIF

Pejabat Pemkot Mojokerto Teken Pakta Integritas dan Perjanjian Kinerja, Ning Ita: Ini Adalah Kontrak Moral

MOJOKERTO – Seluruh pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Mojokerto menandatangani ...