Selasa
26 November 2024 | 8 : 42

Fery Sudarsono: Produk Jurnalistik Jadi Sumber Belajar Penting bagi Peserta Didik

pdip-jatim-fery-sudarsono-250321

MADIUN – Ucapan selamat Hari Pers Nasional tahun 2022 kepada insan pers Madiun juga datang dari Ketua DPRD Kabupaten Madiun, Fery Sudarsono.

Ditemui pada Rabu (9/2/2022), Fery mengatakan dengan semakin bertambahnya usia pers, diharapkan media massa dapat terus menjaga nilai-nilai utama jurnalistik sembari terus berinovasi agar tidak tergerus oleh perubahan zaman.

Legislator PDI Perjuangan ini juga mengapresiasi kerja-kerja jurnalistik yang dinilainya mendukung upaya mencerdaskan bangsa. Fery memandang media massa berperan penting dalam membangun pola pikir dan sikap masyarakat.

“Terima kasih kepada seluruh insan pers Indonesia yang terus berkontribusi dalam mencerdaskan kehidupan bangsa melalui informasi-informasi yang tepercaya dan berkualitas,” ungkapnya.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Madiun ini menambahkan, selain sekolah dan lembaga pendidikan, media massa merupakan salah satu institusi strategis dalam pembangunan karakter bangsa.

Media massa juga menjadi salah satu sumber belajar penting yang memperkaya pendidikan nasional, khususnya di era informasi seperti saat ini.

“Produk-produk jurnalistik menjadi salah satu materi belajar yang memperkaya pengalaman belajar peserta didik maupun para pendidik. Misalnya, sebuah artikel bisa memantik diskusi yang melatih kemampuan berpikir kritis dan kreatif,” ucapnya.

Dirinya berharap, kolaborasi insan pers dengan masyarakat semakin diperkuat untuk mengakselerasi terwujudnya sumber daya manusia (SDM) unggul Indonesia.

“Saya harap peringatan Hari Pers Nasional dapat menjadi momentum terciptanya kolaborasi insan pers nasional dan masyarakat yang semakin erat. Kita perlu gerakan bersama untuk mewujudkan SDM unggul yang menghadirkan lompatan-lompatan kemajuan,” pungkasnya. (ant/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...