Senin
17 Maret 2025 | 2 : 47

DPC Bojonegoro Bagikan Ribuan Makanan Takjil, Serempak di 30 Tempat Se-kabupaten

pdip-jatim-dpc-bojonegoro-020423-bagi-takjil-1

BOJONEGORO – DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bojonegoro mengadakan pembagian makanan takjil gratis untuk warga. Acara dilaksanakan serempak di 30 tempat yang tersebar di 28 kecamatan se-kabupaten, pada Sabtu (1/4/2023) sore.

Pdiperjuangan-jatim.com di Bojonegoro melaporkan, pembagian makanan takjil dilaksanakan para kader sejak pukul 16.30. Acara dilaksanakan di tempat-tempat keramaian seperti di sekitar perempatan jalan. Di beberapa tempat, seperti di Kecamatan Bojonegoro, kegiatan tetap berlangsung meski hujan turun.

Menurut Ketua DPC Bojonegoro, H Abidin Fikri, pembagian makanan takjil menjadi agenda rutin yang dilaksanakan pihaknya pada tiap Ramadan.

“Alhamdulillah, DPC PDI Perjuangan Bojonegoro melalui Pengurus Anak Cabang dan Pengurus Sicita di 28 Kecamatan bisa berbagi kepada masyarakat yang menjalankan ibadah puasa,” kata Abidin Fikri.

Anggota Komisi IX DPR RI tersebut menambahkan, pembagian makanan takjil tidak saja dilaksanakan di titik-titik keramaian. Para kader juga membagikan secara langsung ke rumah-rumah warga.

Berikut lokasi pembagian takjil yang dilaksanakan hari kemarin. Di Kecamatan Ngambon, pembagian takjil dilaksanan di Desa Putuk Kutogoro. Di kecamatan trucuk; pertigaan tugu jalan raya Kecamatan Trucuk; Kecamatan Sumberjo di jalan Desa Banjarjo; Kecamatan Gayam di depan kantor kecamatan; dsn Kecamatan Balen, di Desa Prambatan.

Berikutnya; Kecamatan Malo, di Desa Petak; Kecamatan Margomulyo di rest area Desa Geneng; Kecamatan Kota Bojonegoro di jl lettu suwolo; kecamatan Sekar di Desa Sekar; Kecamatan Gondang di Desa Gondang; dan Kecamatan Purwosari di depan kantor kecamatan Purwosari.

Kemudian di kecamatan Padangan, pembagian takjil dilaksanakan di Desa Kebonagung; Kecamatan Kasiman di depan balai Desa Batokan; Kecamatan Temayang di sebelah Masjid Desa Ngujung; Kecamatan Bubulan di Pasar Bubulan dan Kecamatan Ngasem di pertigaan setempat. (dian/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Ramadan Penuh Berkah, Sutardi Bagikan Takjil Gratis di Jalan Kapuas Kota Madiun

MADIUN – Bulan Ramadan menjadi momentum untuk berbagi. Politisi senior PDI Perjuangan Kota Madiun, Sutardi, turut ...
KRONIK

Ini, Pesan Bupati Ipuk saat Silaturahmi dan Salat Tarawih Bareng Tetangga

BANYUWANGI – Bulan Ramadan dimanfaatkan Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiiestiandani, untuk bersilaturahim dengan warga ...
EKSEKUTIF

Bupati Malang Dorong Kampung Cempluk Jadi Pilot Project Program Ruang Bersama Indonesia

MALANG – Bupati Malang HM Sanusi mendorong Kampung Cempluk, Desa Kalisongo, Kecamatan Dau, Kabupatem Malang sebagai ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Gelar Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan Bersama KSB Ranting

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menggelar Sosialisasi 4 Pilar ...
KRONIK

Susy Cecilia Berbagi Ribuan Paket Sembako untuk Kader dan Warga Gresik

GRESIK – DPD PDI Perjuangan Jawa Timur membagikan ribuan paket sembako di wilayah kabupaten Gresik. Paket sembako ...
KABAR CABANG

KPU Ngawi Lakukan Klarifikasi Calon Pengganti Almarhum Sigit Sudaryadi

NGAWI – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ngawi mulai memproses pergantian antar waktu (PAW) untuk almarhum ...