Jumat
14 Februari 2025 | 5 : 30

Ditetapkan Jadi Wali Kota Terpilih, Eri Siap Lanjutkan Program Kerja yang Tertunda

pdip-jatim-250110-ec-kpu

SURABAYA – Eri Cahyadi berkomitmen menyelesaikan program kerja yang belum rampung pada periode sebelumnya. Komitmen itu dia sampaikan setelah dirinya bersama Armuji ditetapkan sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya terpilih dalam rapat pleno KPU Surabaya di Hotel Novotel Samator, Kamis (9/1/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Eri mengungkapkan bahwa masa jabatan sebelumnya hanya berlangsung selama tiga tahun, yang juga terpotong akibat penanganan pandemi Covid-19.

“Selama lima tahun ke depan, saya berharap seluruh warga menjadi satu bagian dalam mewujudkan Surabaya menjadi kota dunia yang maju dan humanis,” kata Eri.

Dia juga menyebutkan bahwa masih banyak pekerjaan yang harus diselesaikan, salah satunya proses pembangunan Jalan Raya Wiyung.

“Program kerja terdekat adalah penyelesaian diversi Gunung Sari dan pembangunan Jalan Raya Wiyung, yang merupakan program pertama yang terpotong karena adanya Pilkada serentak,” ujarnya.

Tak lupa, politisi PDI Perjuangan ini menyampaikan rasa terima kasihnya kepada warga Surabaya yang telah memberikan mandat kepadanya dan Armuji untuk kembali memimpin Kota Pahlawan pada periode kedua masa jabatan mereka, 2025-2030.

“Inilah yang menjadi kebanggaan dan kebahagiaan saya bersama Pak Armuji, ketika kami terpilih kembali memimpin Kota Surabaya. Saya matur nuwun kepada seluruh warga Kota Surabaya,” ucap Eri.

Sementara itu, Sekretaris Tim Pemenangan Eri Cahyadi-Armuji, Aprizaldi, menilai terpilihnya kembali pasangan petahana tersebut sebagai bukti keberhasilan selama periode sebelumnya.

“Memimpin Surabaya memang bukanlah hal yang mudah. Namun, keduanya terbukti berhasil membawa Surabaya melebihi kota-kota lain,” ungkap Aprizaldi.

Dia juga mengingat kembali upaya Eri dan Armuji dalam membangun Rumah Sakit (RS) Darurat Covid-19, yang sangat bermanfaat dalam penanganan pasien Covid-19 untuk mencegah penularan.

“Awal menjabat, keduanya menyiapkan langkah pengobatan dengan membangun dua RS Darurat yang mampu menampung ratusan pasien,” ujarnya.

“Di tingkat kelurahan, juga disiapkan sejumlah tempat isolasi bagi pasien yang positif tetapi tanpa gejala,” tambahnya.

Oleh karena itu, Aprizaldi mengajak warga Surabaya mengawal kinerja Eri-Armuji pada periode mendatang, agar tetap memprioritaskan program kerja untuk masyarakat. (nia/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Kanang Soroti Kondisi Karyawan PT Pos Indonesia

JAKARTA – Anggota Komisi VI DPR RI Budi Sulistyono menyoroti kondisi ketenagakerjaan di PT Pos Indonesia yang ...
KRONIK

Sempurnakan Ibadah Umroh, Megawati Ziarah ke Makam Rasulullah SAW

MADINAH – Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri berziarah ke makam Nabi Muhammad SAW untuk menyempurnakan ibadah ...
LEGISLATIF

Rasio Gini Membaik, DPRD: Bisa Jadi Indikator Penting Tentang Perekonomian Surabaya

SURABAYA – Rasio gini di Kota Surabaya terus menunjukkan tren penurunan. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik ...
LEGISLATIF

Bertemu BEM STKIP PGRI Sumenep, H. Zainal: Kantor DPRD Itu Rumah Rakyat

SUMENEP – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumenep, H. Zainal Arifin, mengatakan bahwa kantor DPRD ...
LEGISLATIF

Legislator PDI Perjuangan Dorong Penyelesaian Kontroversi Jalan Rusak di Puger Harus Solutif

JEMBER – Kerusakan jalan provinsi di Kecamatan Puger-Kecamatan Rambipuji dan Kecamatan Puger-Kecamatan Jombang ...
EKSEKUTIF

Wawali Armuji Sidak Tower BTS yang Disoal Warga Kejawan Putih Tambak

SURABAYA – Wakil Wali Kota Surabaya, Armuji melakukan inspeksi mendadak (sidak) atas laporan warga terkait ...