MAGETAN – Anggota DPRD Jawa Timur dari Fraksi PDI Perjuangan, Diana Amaliyah Verawatingsih membagikan 500-an bingkisan lebaran untuk masyarakat miskin di Magetan.
Melalui timnya, perempuan yang akrab disapa Diana Sasa tersebut berkeliling door to door, dari rumah warga satu ke yang lainnya, membagikan bingkisan berisi bahan makanan tersebut.
“Kami tidak ingin membebani masyarakat dengan membagikan di satu titik. Mereka datang, mengantre, lalu kami membagi. Gimana gitu kesannya. Lebih baik kami yang keliling,” kata Diana Sasa, Selasa (11/4/2023).
Diana Sasa juga meminta maaf lantaran kali ini tidak berkirim parcel lebaran kepada kolega dan sahabat sebagaimana tradisi.
“Tradisi kirim parcel antar kolega dan sahabat untuk sementara saya tunda dulu. Masyarakat banyak yang kesulitan ekonomi,” katanya.
Sasa memilih membagikan bingkisan bahan makanan untuk para duafa.
“Sebisa mungkin kami menjalankan amanah Ketua Umum, Ibu Megawati Soekarnoputri, agar kami para kader PDI Perjuangan ikut merasakan kebahagiaan dan kesedihan rakyat,” katanya.
“Pasca-Covid, ekonomi masih belum pulih betul. Resesi berdampak di berbagai sektor. Bagi orang kecil, cari duit sekarang sulit. Kami bantu meringankan beban mereka,” imbuhnya.
Diana Sasa mengakui, bingkisan yang dibagikannya belum bisa memenuhi kebutuhan seluruh duafa Magetan.
Diana Sasa berharap, semangat kesabaran, ketabahan, dan kebersamaan terkandung dalam ibadah Bulan Ramadan menjadi penguat dalam menghadapi berbagai persoalan.
“Lebaran nanti semoga kita semua meraih kemenangan dan dapat meningkatkan kesalehan sosial,” pungkasnya. (dav/hs)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS