Selasa
26 November 2024 | 6 : 48

Di Hadapan 50.000 Rakyat Jawa Timur, Puan Apresiasi Civitas Akademika, Ajak Menangkan Ganjar-Mahfud

PDIP-Jatim-Puan-Maharani-08022024

BANYUWANGI – Lebih dari 50.000 rakyat meriahkan Kampanye Akbar pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, di RTH Maron, Genteng, Banyuwangi, Kamis (8/2/2024).

Rakyat yang memadati Banyuwangi berasal dari seluruh penjuru Jawa Timur. Tidak hanya dari relawan 03, tetapi juga dari kelompok pendukung paslon lain.

Ketua DPP PDI Perjuangan, Puan Maharani, menyambut hangat keberagaman yang ada di sana. Dengan senyum, ia menyatakan bahwa acara tersebut menghadirkan seluruh lapisan masyarakat tanpa terkecuali.

“Hajatan rakyat untuk mendukung Ganjar-Mahfud, siapapun boleh datang dan melebur di sini bersama-sama,” ujar Puan.

Untuk itu, perempuan pertama yang menjabat sebagai Ketua DPR RI itu mengingatkan seluruh pendukung Ganjar-Mahfud untuk menjaga ketertiban dan tali persaudaraan antarpendukung yang ada.

“Untuk semua pendukung 03, kita harus saling memperlakukan dengan baik. Yang paling penting di sini adalah suara dan hati rakyat untuk nomor urut 3,” jelasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Puan Maharani turut mengajak rakyat untuk mengapresiasi peran civitas akademika dalam mengawal demokrasi dengan berani bersuara.

Pasalnya dalam seminggu terakhir ini, sejumlah universitas di seluruh Indonesia mulai menyuarakan netralitas pemilu untuk menjaga demokrasi. “Demokrasi ini pesta rakyat, harus dimenangkan oleh rakyat, bukan kekuasaan,” tutupnya.

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...