Selasa
26 November 2024 | 6 : 39

Di 7 Tempat Ini Jokowi Menyapa Warga Banyuwangi

Jokowi di Banyuwangii
Jokowi di Banyuwangii

Kegiatan blusukan, hadir ditengah-tengah rakyat, sepertinya mendarah daging pada diri Jokowi. Sesuai jadwal kegiatan Jokowi di Banyuwangi yang beredar luas, bahkan disiarkan oleh radio lokal,  bakal calon presiden PDI Perjuangan ini dijadwalkan mampir di tiga tempat.

Yaitu ke Pasar Genteng pada jam  9.30 sampai 10.00 WIB, Pasar Kalibaru jam 11.00, dan dilanjut Salat Jumat di masjid setempat.

Namun, inilah faktanya. Kader PDI Perjuangan yang sekarang menjabat Gubernur DKI Jakarta itu turun menyapa dan mendengar keinginan rakyat tidak saja di tempat-tempat tersebut. Juga di tempat-tempat berikut ini.

Satu, Desa Blimbingsari Kecamatan Rogojampi jam 09.55. Jokowi turun dari mobil lantaran banyaknya warga yang menginginkan bersalaman. Titik ini hanya berjarak waktu tempuh 10 menit dari Bandara Blimbingsari, tempat pesawat ditumpangi Jokowi mendarat pada jam 09.45.

Baca: Bupati-Wabup Banyuwangi Sambut Jokowi

Dua, Desa Maras Kecamatan Rogojampi jam 10.14. Tiga, Desa Gladak Kecamatan Rogojampi jam 10.26. Empat, Jl Pekauman Rogojampi jam 10.47.

Lima, Pasar Srono Kecamatan Srono jam 11.18. Enam, Salat Jumat di Masjid Jami’ Al Falah, Benculuk Kecamatan Cluring pada jam 11.40.

Baca: Jokowi Jumatan di Masjid Benculuk Banyuwangi

Tujuh, Jl Raya Genteng di sekitar Sun East Mall pada jam 13.08. Jokowi terus berjalan menyusuri trotoar sepanjang  Jl Gajahmada.

Tempat-tempat tersebut tidak termasuk kerumunan warga di pinggir jalan yang minta bersalaman dengan Jokowi di dalam mobil. Misalnya di Jl Raya Benculuk sekitar pasar, Jl Raya PB Sudirman Benculuk, dan Jl Raya Kalibaru. Kerumunan orang di pinggir jalan seperti ini praktis membuat laju kendaraan Jokowi melambat.

Di sepanjang jalan yang dilalui Jokowi, nama pria yang juga Gubernur DKI Jakarta itu tak henti-henti dielu-elukan warga. Rupa-rupa komentar dari warga  yang berkesempatan melihat langsung, bersalaman, dan foto bareng mantan Wali Kota Solo tersebut.

“Alhamdulillah, bisa salaman dengan Pak Jokowi,” kata seorang ibu di Srono. “Kalau begini kenyataannya, sudah pasti menang,” kata bapak-bapak di Jl Pekauman. “Aku melihat langsung wajah Pak Jokowi,” kata pelajar berseragam pramuka di Jl Raya Benculuk. (*)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...