Rabu
16 Juli 2025 | 3 : 59

Bencana Kekeringan, DPC Bojonegoro Gelontorkan 20 Ribu Liter Air Bersih di Desa Kayulemah

IMG-20230922-WA0019_copy_576x350

BOJONEGORO – DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bojonegoro terus membersamai rakyat dalam menghadapi bencana kekeringan tahun 2023 ini.

Kekeringan di Bojonegoro meluas di sejumlah desa. Kader-kader Banteng pun tak henti memberikan bantuan air bersih di sejumlah tempat.

Ketua DPC sekaligus anggota DPR RI Abidin Fikri, melalui para kader dan tim kembali mengirimkan air bersih untuk warga.

“Tim mengirimkan 20 ribu liter air bersih untuk warga di Dukuh Kedung Primpen dan Dukuh pacul Desa Kayulemah Kecamatan Sumberejo,” kata Abidin Fikri, Jumat (22/9/2023).

Bantuan air bersih disalurkan Kamis kemarin, dilaksanakan pihak DPC bekerja sama PAC setempat.

Warga setempat, Ibu Siti dan Suytino menyampaikan ucapan terimakasih kepada PDI Perjuangan atas pasokan air bersih tersebut.

“Tanpa itu (air bersih) akan semakin susah menghadapi kekeringan seperti ini,” kata Ibu Siti. (dian/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Genjot Produksi Tebu, Bupati Kediri Bakal Kawal Kebutuhan Pupuk Petani

KEDIRI – Bupati Hanindhito Himawan Pramana (Mas Dhito) berkomitmen untuk mengawal ketersediaan pupuk guna ...
LEGISLATIF

Pentingnya Sinergi Mitigasi Bencana Industri oleh Perusahaan dan Pemkab Ngawi

NGAWI – Terbakarnya pabrik sepatu PT Dwi Prima Sentosa menjadi peristiwa memilukan di Ngawi, awal bulan ini. ...
SEMENTARA ITU...

Tinjau Rumah Ilmu Arek Suroboyo, Eri Optimis Pertumbuhan Karakter Anak Akan Meningkat

SURABAYA – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengunjungi Rumah Ilmu Arek Suroboyo (RIAS) untuk melihat proses ...
KABAR CABANG

Komedian Jember Cak Londo Koplak: Saya Ingin Bareng PDIP Ngopeni Kesenian Tradisional

JEMBER – Komedian terkenal di Kabupaten Jember, Wijaya, akrab dikenal Cak “Londo Koplak” memutuskan bergabung ...
SEMENTARA ITU...

Ratusan Hektar Sawah Diserang WBC, Ponorogo Siapkan Penyemprotan Pestisida hingga Tanam Refugia

PONOROGO – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ponorogo akan bertindak cepat mengendalikan penyebaran hama wereng yang ...
LEGISLATIF

Proses Perizinan Lamban, Bulek Minta Pemkot Surabaya Sederhanakan Regulasi

SURABAYA – Anggota Komisi B DPRD Kota Surabaya, Budi Leksono (Buleks) minta pemerintah kota (Pemkot) setempat ...