Selasa
26 November 2024 | 5 : 23

“Bapak,” Sebut Komunitas Difabel Situbondo kepada Rudi Afianto

pdip-jatim-dprd-situbondo-230822-rudi-afianto-2

SITUBONDO – Berbagai kegiatan dilakukan anggota DPRD Situbondo, Rudi Afianto mendampingi komunitas difabel setempat membuat hubungan mereka terjalin akrab.

Puluhan difabel dari berbagai kecamatan berkumpul di Desa Wisata Edukasi, Desa Olean Kecamatan Situbondo, Minggu (21/8/2022) pagi. Para disabilitas ini asal dari berbagai kecamatan yang tergabung dalam kelompok-kelompok kecil setingat desa, Kelompok Difabel Desa (KDD). Diantaranya dari KDD Kecamatan Mangaran, Kendit dan Kapongan.

Mereka, seperti halnya berbagai elemen masyarakat di negeri ini, menggelar berbagai lomba untuk merayakan hari ulang tahun ke-77 Kemerdekaan RI.

Acara dilaksanakan oleh Yayasan Pelopor Peduli Disabilitas Situbondo (PPDiS) pagi itu melombakan permainan menyusun piramida beregu, estafet karet, estafet tepung dan lomba makan kerupuk.

Anggota DPRD Situbondo, Rudi Afianto; Kepala Desa Olean, dan Ketua Yayasan PPDiS, Luluk Ariyantini; melebur dalam kemeriahan acara.

“Pak Rudi Afianto memang sengaja kita undang untuk datang. Beliau selalu membantu kegiatan-kegiatan PPDiS hampir saban tahunnya. Bagi kami, Pak Rudi Afianto adalah Bapak,” kata perempuan yang pernah meraih penghargaan sebagai Wanita Inspiratif dari United States Agency for International Development (USAID).

Menurut Luluk, Rudi adalah sosok wakil rakyat yang selalu mendukung isu-isu inklusi, dan membantu kerja-kerja difabel. Karena itu Luluk berharap, akan banyak anggota DPRD yang sadar pentingnya isu-isu inklusi sebagaimana Rudi Afianto.

Sementara itu, pada kesempatan tersebut Rudi Afianto menyatakan, kehadirannya adalah bentuk partisipasi dan dukungan terhadap isu-isu inklusi ataupun disabilitas. Sejumlah hadiah diberikan Rudi kepada pemenang lomba.

“Jadi, kalau saya dianggap bapak oleh-oleh teman-teman PPDiS, ya karena saya sering bersama mereka,” katanya.

Sekretaris DPC PDI Perjuangan Situbondo ini mengaku sekuat tenaga untuk terus terlibat dan membantu kelompok-kelompok difabel seperti selama ini. (isa/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...