Selasa
20 Mei 2025 | 7 : 53

Atasi Kelangkaan Pupuk, Bupati Gresik Ajak Semua Pihak Dukung Program Makmur

pdip-jatim-bupati-gresik-230921-fandi-akhmad-yani-a

GRESIK – Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani mengajak semua pihak untuk bersama-sama menyelesaikan permasalahan yang kerap dialami petani, yakni kelangkaan pupuk subsidi dan harga jual anjlok pada musim panen.

Bupati yang diusung PDI Perjuangan ini menjelaskan, pemerintah telah mempunyai strategi untuk menjawab persoalan tersebut, melalui Program Makmur. Yakni, mengawal sejak pembibitan, mendukung sarana prasarana, pupuk, vitamin hingga penyerapan hasil panen.

“Kami bersama Dinas Pertanian selalu bersinergi dengan produsen pupuk dan stakeholder terkait,” ujar Bupati Fandi Akhmad Yani saat melakukan kegiatan ‘Sapa Petani’ di Desa Mojoroto, Kecamatan Balongpanggang, Rabu (22/9/2021).

Bupati milenial itu mengatakan, dalam pelaksanaan program tersebut tentu membutuhkan dukungan semua pihak, termasuk dari para petani. 

“Kita harus bersama-sama untuk menyelesaikan permasalahan yang dialami oleh petani,” ungkapnya.

Dalam kesempatan itu, Gus Yani juga melakukan panen tembakau secara simbolis. Di Jawa Timur, tembakau memberikan sumbangsih sebesar 50% dari produksi tembakau nasional dengan rata-rata produksi 120 ton pertahun.

Menurut Gus Yani, tembakau bisa dijadikan komoditi untuk menambah penghasilan petani, selain karena tidak membutuhkan banyak air, juga karena tanaman ini dihindari hama tikus. 

Pada kesempatan itu Gus Yani juga mengajak tim komplit yang berhubungan dengan bidang pertanian dan permasalahan petani. Diantaranya perwakilan dari Petrokimia yang erat kaitannya dengan pupuk, Pertrokayaku yang membidangi masalah pengendalian hama, hingga perwakilan dari Bank BNI yang punya program pembiayaan khusus untuk petani.

“Ini sengaja saya bawa tim lengkap, ibaratnya seperti toko, apa yang bapak ibu petani mau, kita ada,” imbuh bupati berusia 36 tahun tersebut.

Tampak hadir pula Kepala Dinas Pertanian Gresik Eko Anindito, Camat Balongpanggang Yusuf Ansori beserta Danramil dan Kapolsek, Asisten vice presiden CSR Petrokimia Wawan Arjuna, Anggota DPRD Gresik Hj. Khomsatun, perwakilan Dinas Perkebunan Provinsi Jawa Timur Ambar Purwati, serta jajaran Kepala Desa di Balongpanggang. (mus/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Dirham Akbar Jadi Ketua PBSI Lamongan, Fokus ke Pembinaan Atlet

LAMONGAN – Kepengurusan Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Kabupaten Lamongan resmi dilantik oleh ...
LEGISLATIF

DPRD Jember Minta Rekanan Peserta Lelang Pengadaan Barang dan Jasa Dikaji Lagi

JEMBER – Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Jember Edi Cahyo Purnomo (ECP) minta agar rekanan yang ...
LEGISLATIF

Reses Rita Haryati, Ini Daftar Aspirasi Warga yang Ditampung

MAGETAN – Ketua Komisi B DPRD Magetan, Rita Haryati menggelar pertemuan dengan warga di Desa Bangunasri Kecamatan ...
LEGISLATIF

Supriadi Apresiasi Inovasi Pemkab Blitar Sediakan Sarana Internet Gratis bagi Masyarakat

BLITAR – Ketua DPRD Kabupaten Blitar, Supriadi, mengapresiasi inovasi pemerintah daerah setempat dalam upaya ...
HEADLINE

YPSP Apresiasi Konsistensi Dukungan PDI Perjuangan Terhadap Palestina

JAKARTA – Yayasan Persahabatan dan Studi Peradaban (YPSP) memberikan apresiasi kepada PDI Perjuangan yang konsisten ...
LEGISLATIF

Baktiono Desak Pemkot Tegur Pemilik Bangunan Mangkrak di Kota Surabaya

SURABAYA – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Surabaya, Baktiono, menyoroti banyaknya bangunan mangkrak yang ...