Selasa
20 Mei 2025 | 12 : 55

Angkut Banteng Militan, Tiga Bus Bergerak dari Kantor DPC Kabupaten Kediri Menuju GBK Jakarta

pdip-jatim-230623-kediri-kab-gbk-1

KEDIRI – 162 Orang dari jajaran pengurus PDI Perjuangan Kabupaten Kediri, badan dan sayap partai, para pengurus PAC serta KSB berkumpul di kantor DPC PDIP Kabupaten Kediri, Jumat (23/6/2023) sore.

Mereka bersiap berangkat ke Jakarta mengikuti acara puncak peringatan Bulan Bung Karno yang digelar di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada Sabtu (24/6/2023).

Ratusan kader banteng Kabupaten Kediri tersebut berangkat ke Jakarta menggunakan tiga armada bus.

Sebelum berangkat, ratusan kader partai berlambang banteng moncong putih tersebut mendapat pengarahan dari Tri Efendi selaku Liaison Officer (LO) DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kediri di puncak peringatan Bulan Bung Karno di Jakarta.

Dalam pesannya, pria yang juga menjabat sebagai Wakabid Pemenangan Pemilu DPC PDIP Kabupaten Kediri ini minta para kader untuk mampu menjaga ketertiban dan kebersihan selama di Jakarta.

“Paling tidak kita harus ikuti instruksi DPP Partai yaitu kita menjaga kedisiplinan. Kader Banteng harus bisa menunjukkan bahwa PDI Perjuangan penuh dengan disiplin,” terangnya.

Dalam pelaksanaan puncak peringatan Bulan Bung Karno, kader banteng Kabupaten Kediri siap melaksanakan semua instruksi apa yang disampaikan oleh Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri yang disampaikan dalam pidatonya besok.

“Intinya di momentum Bulan Bung Karno kita menunggu pidato resmi dari ibu Megawati Soekarnoputri. Dan beliaunya akan menyampaikan yang paling penting untuk kita bawa di daerah, perlu kita sosialisasikan konsolidasi ke jajaran ranting, anak ranting. Itu yang harus kita lakukan yang duduk di jajaran DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kediri,” paparnya.

Rombongan dijadwalkan tiba di Jakarta pada Sabtu 24 Juni 2023 pukul 04.00 wib. Selesai sholat Subuh rombongan kader banteng asal Kabupaten Kediri langsung menuju Stadion Gelora Bung Karno

Tri Efendi menilai banyak kader yang ikut berangkat ke Jakarta secara sukarela harus meninggalkan keluarga sementara waktu, merupakan wujud kecintaan mereka terhadap PDI Perjuangan.

“Mereka sangat antusias, karena ini adalah kader kader militan partai. Tanpa disuruh mereka ingin berangkat. Dalam hal ini partai hanya mengoordinir. Para kader inilah yang menjadi penyambung lidah dari partai kepada masyarakat yang ada di bawah. Setibanya di Jakarta kita akan koordinasi dengan LO DPD Jatim dan LO DPP,” ucapnya.

Diketahui para anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Kediri sebelumnya sudah berangkat ke Jakarta tanggal 20 Juni 2023 untuk mengikuti Bimtek selama tiga hari. (putera/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Baktiono Desak Pemkot Tegur Pemilik Bangunan Mangkrak di Kota Surabaya

SURABAYA – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Surabaya, Baktiono, menyoroti banyaknya bangunan mangkrak yang ...
LEGISLATIF

Komisi IV DPRD Banyuwangi Tinjau Lapang Perusahaan Paving, Pastikan Kualitas dan Kesiapan

BANYUWANGI – Komisi IV DPRD Banyuwangi melaksanakan tinjau lapangan ke beberapa perusahaan produk paving blok ...
KRONIK

Silaturahmi dengan Mahasiswa BIB, Ini Pesan Ketua DPRD Sumenep

SUMENEP – Ketua DPRD Sumenep, H. Zainal Arifin, meminta para mahasiswa asal Sumenep yang berada di luar daerah ...
KRONIK

Banyuwangi Surplus Hewan Kurban untuk Iduladha, Pasok Berbagai Daerah di Indonesia

BANYUWANGI – Menjelang Hari Raya Iduladha 2025, ketersediaan hewan kurban di Banyuwangi melebihi kebutuhan ...
LEGISLATIF

DPRD Berharap Kasus Dugaan Korupsi di Perumda Panglungan Segera Dituntaskan

JOMBANG – Kalangan DPRD Kabupaten Jombang mendorong pihak kejaksaan segera menuntaskan penyidikan kasus dugaan ...
LEGISLATIF

Suyatno Dorong Generasi Muda Masuk Kepengurusan Koperasi Merah Putih

MAGETAN – Wakil Ketua DPRD Magetan, Suyatno memberi penekanan kepada calon pengurus koperasi Merah Putih ke depan ...