Rabu
16 April 2025 | 11 : 57

Lanjutkan Aksi Disinfektanisasi, PAC Kecamatan Klojen Sasar RW 06 Oro-Oro Dowo

pdip-jatim-220307-pac-klojen-semprot-1

MALANG – Pengurus Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan Kecamatan Klojen kembali melakukan penyemprotan disinfektan.

Aksi disinfektanisasi sekaligus pembagian vitamin tersebut, kali ini menyasar kawasn Jalan Brigjen Slamet Riyadi Gg 13, RW 06 Kelurahan Oro-Oro Dowo, Kota Malang.

Ketua PAC PDI Perjuangan Kecamatan Klojen, Sony Rudiwiyanto mengatakan kegiatan ini merupakan kelanjutan dari program penyemprotan disinfektan sebelumnya yang telah dilakukan oleh kader-kader Banteng setempat untuk membantu upaya pemerintah memerangi wabah Covid-19.

“Untuk memutus mata rantai Covid-19, juga wujud kepedulian dan gotong-royong kader-kader PDI Perjuangan Kecamatan Klojen, kegiatan ini kami lakukan secara berkelanjutan,” jelas Sony, Minggu (6/3/2022).

Menurutnya kegiatan ini kelanjutan upaya PDI Perjuangan turut aktif membantu pemerintah dan masyarakat untuk secara bersama-sama memerangi pandemi Covid-19 yang sudah selama tiga tahun belakangan ini melanda tanah air.

Hal ini diwujudkan dengan turut serta menggandeng tokoh-tokoh masyarakat seperti Ketua RW dan RT setempat juga pengurus Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (LPMK) Oro-Oro Dowo.

“Alhamdulillah selama kita melakukan kegiatan penyemprotan dan pembagian vitamin ini mendapat respon dari masyarakat sangat positif dan menyambut baik upaya yang telah kita lakukan,” terangnya.

“Kita hanya melakukan perintah dari Ibu Ketua Umum Megawati Soekarnoputri, untuk terus bergerak bersama-sama dan di tengah-tengah masyarakat yang membutuhkan,” sambung Sony.

Sehingga dia berharap, langkah kecil yang telah dilakukan PAC PDI Perjuangan Klojen ini dapat bermanfaat dan berguna bagi masyarakat sekitar, terutama mencegah warga dari Covid-19.

“Semoga langkah kecil ini dapat bermanfaat dan nyata dirasakan oleh masyarakat sekitar,” pungkasnya. (ace/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Bupati Lukman Tinjau Normalisasi DAS Tanjung, Pastikan Aliran Sungai Lancar untuk Irigasi

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, didampingi Wakil Bupati Bangkalan, Moh. Fauzan Ja’far, meninjau ...
EKSEKUTIF

Perbaikan Jalan Rusak Dilakukan Bertahap, Bupati Blitar: Strategi di Tengah Keterbatasan Anggaran

BLITAR – Protes warga Desa Candirejo, Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar soal kondisi jalan rusak di wilayah ...
SEMENTARA ITU...

Bupati Ipuk Koordinasi dengan BP2MI, Bantu Kepulangan Warganya Dikabarkan Meninggal di Kamboja

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi berkoordinasi dengan Badan Pelindungan Pekerja Migran ...
LEGISLATIF

Dewan Setujui Ranwal RPJMD Kota Mojokerto 2025-2029, Ery Purwanti: Harus Sesuai Kebutuhan Masyarakat

MOJOKERTO – DPRD Kota Mojokerto menyetujui Rancangan Awal (Ranwal) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah ...
UMKM

Sejumlah Koperasi dan Peternak di Magetan Gagal Serap Bantuan Gegara Administrasi

MAGETAN – Berbagai dokumen kelengkapan administrasi masih menjadi penghalang bagi kelompok-kelompok masyarakat ...
HEADLINE

Suara Megawati Bergetar Saat Kisahkan Ziarah Makam Imam Al-Bukhari

JAKARTA – Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri tak berkuasa menahan haru ketika membagikan pengalaman spiritual ...