Sabtu
11 Januari 2025 | 9 : 40

Besok Kunjungi Surabaya, Kader Banteng: Puan Maharani Bawa Solusi bagi Rakyat

pdip-jatim-220228-puan-surabaya-3

SURABAYA – PDI Perjuangan Kota Surabaya siap menyambut Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDI Perjuangan, Puan Maharani, yang bakal mengunjungi Kota Pahlawan selama dua hari, mulai Selasa (1/3/2022).

Sebagai Ketua DPR, Puan Maharani dijadwalkan bertemu masyarakat, di antaranya pelaku UMKM, pedagang, dan segmen masyarakat lainnya. Sebagai Ketua DPP PDI Perjuangan, dia juga dijadwalkan bertemu kader-kader Banteng.

Selain Surabaya, putri Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri itu juga bakal berkunjung ke Gresik, Lamongan, dan Sumenep.

“Kader-kader dan pengurus PDI Perjuangan Kota Surabaya antusias dan penuh semangat menyambut kehadiran Ibu Puan Maharani,” beber Adi Sutarwijono, Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya, Senin (28/2/2022).

Jelang kedatangannya, kini gambar-gambar Puan Maharani menghiasi Kota Surabaya, selain bendera-bendera PDI Perjuangan yang juga terpasang di sudut-sudut kota. Kesibukan juga terjadi di tempat-tempat yang akan dikunjungi Puan Maharani.

Menurut Adi, Puan bakal memberi arahan kepada kader-kader dan pengurus PDI Perjuangan Kota Surabaya. “Kita tunggu saja kehadiran Ibu Puan besok,” ujarnya.

Kunjungan Puan Maharani di Surabaya dan beberapa daerah di Jawa Timur kali ini, jelas Adi, diharapkan membawa solusi bagi problem-problem dan tantangan strategis yang dihadapi masyarakat.

Pada Juli 2021, ungkap Awi, sapaan akrab Adi Sutarwijono, Puan Maharani datang ke Surabaya untuk mengecek pelaksanaan vaksinasi dan penanganan pandemi Covid-19. Saat itu, Kota Surabaya tengah menghadapi lonjakan positif Covid-19 akibat mewabahnya varian Delta.

Perempuan pertama yang menjabat Ketua DPR RI tersebut lantas mencarikan solusi atas ketersediaan vaksin di Surabaya serta mengecek kesiapan rumah sakit darurat di Lapangan Tembak.

“Kunjungan Ibu Puan Maharani waktu itu menjadi momentum pengungkit untuk mempercepat vaksinasi di Surabaya, sehingga bisa semakin melindungi warga. Dan kita bersyukur capaian vaksinasi di kota ini salah satu yang tercepat dan tertinggi di Indonesia,” ucap Adi.

Kehadiran Puan, sebut politisi yang juga Ketua DPRD Surabaya ini, juga membuktikan bahwa cucu proklamator RI Ir Soekarno (Bung Karno) itu selalu dekat dengan masyarakat. Pun senantiasa hadir mengetahui masalah rakyat dan mencoba menghadirkan solusi.

“Selamat datang Ibu Puan Maharani di Kota Surabaya, selamat datang di Kota Pahlawan. Hadir di tengah-tengah rakyat dan menyapa, yang merupakan komitmen Ibu Puan Maharani dan PDI Perjuangan untuk selalu membersamai masyarakat dalam segala situasi,” pungkasnya. (goek)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Bambang Pacul: Pendidikan Politik Jadi Syarat Mutlak Demokrasi Ideal

SURABAYA – Ketua DPP PDI Perjuangan, Ir. Bambang Wuryanto, yang akrab disapa Bambang Pacul, menegaskan pentingnya ...
KABAR CABANG

HUT PDI Perjuangan ke-52, Mas Dhito Ajak Struktur DPC Kabupaten Kediri Rapatkan Barisan

KEDIRI – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-52 PDI Perjuangan di Kabupaten Kediri diikuti seluruh jajaran ...
KRONIK

Prof. Ikrar Apresiasi PDI Perjuangan yang Konsisten Jadi Garda Terdepan Penjaga Demokrasi

SURABAYA – Ilmuwan politik Prof. Ikrar Nusa Bhakti mengapresiasi berbagai langkah politik yang konsisten dilakukan ...
KRONIK

Adi Prayitno: Ini Saatnya PDI Perjuangan Mencetak The Next Leader di Pilpres 2029

SURABAYA – Pengamat politik dari UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Adi Prayitno menilai PDI Perjuangan harus menjadi ...
HEADLINE

Kanang: PDI Perjuangan Harus Mampu Lahirkan Pemimpin yang Jadikan Kebenaran Sebagai Landasan Kebijakan

SURABAYA – Wakil Ketua Bidang Kehormatan DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, Budi Sulistyono menegaskan tema HUT ke-52 ...
KABAR CABANG

HUT Ke-52, DPC Sidoarjo Tumpengan dan Gelar Mimbar Demokrasi

SIDOARJO – DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sidoarjo menggelar acara tunpengan dan mimbar demokrasi. Acara dilaksanakan ...