Selasa
08 April 2025 | 8 : 59

Pramono Apresiasi Pembentukan Tim Independen KPK-Polri

pdip jatim - pramono anung1

pdip jatim - pramono anung1JAKARTA — Anggota Fraksi PDI Perjuangan di DPR RI, Pramono Anung, mengapresiasi pembentukan tim independen oleh Presiden RI Joko Widodo untuk mengatasi polemik antara Komisi Pemberantasan Korupsi dan Polri. Ia berharap masalah yang kontraproduktif ini segera diselesaikan dengan baik.

“Langkah presiden membentuk tim independen perlu kita apresiasi dan mudah-mudahan jalan keluar terhadap persoalan, yang kami anggap kontraproduktif,” kata Pramono di Gedung Nusantara II Kompleks Gedung Parlemen, Jakarta, Senin (26/1/2015).

Pramono mengatakan, partainya yakin bahwa tim itu perlu dibentuk dengan segera dengan melibatkan orang-orang yang tidak terlibat dalam persoalan konflik tersebut. Dalam beberapa hari terakhir, kata Pramono, para tokoh elite PDI Perjuangan mendiskusikan jalan keluar terhadap persoalan tersebut, termasuk perlunya ada keterlibatan tokoh-tokoh yang kredibel dan tidak terlibat dalam ketegangan antar-institusi itu.

Ia menilai persoalan hukum tidak boleh bercampur aduk dengan persoalan politik. Ia juga meminta agar siapa pun menghormati hukum dan tidak mengintervensi proses hukum tersebut.

“Presiden harus mengedepankan aspek hukum sehingga apa yang terjadi di KPK dan Polri segera selesai agar tidak menjadi panggung buat siapa pun,” kata dia.

Pramono menyatakan, selama tidak bertentangan dengan peraturan perundang-undangan, rekomendasi tim independen itu akan digunakan Presiden untuk mengambil keputusan. Mantan Wakil Ketua DPR itu yakin Jokowi akan segera menindaklanjuti permasalahan ini.

“Saya yakin, dalam dua pekan, persoalan ini selesai dan tim independen bisa memberikan rekomendasinya,” kata Pramono.

Pramono juga mendorong pihak-pihak yang telah ditetapkan tersangka oleh KPK maupun Polri untuk menggunakan hak hukumnya, misalnya praperadilan. (Kompas)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Hari Pertama Kerja Pascalibur Lebaran, Widarto Diserbu Wartawan dan Dikunjungi Wabup Jember

JEMBER – Hari pertama masa kerja aktif pascalibur Lebaran Idul Fitri 1446 H, Selasa (8/4/2025) Wakil Ketua DPRD ...
LEGISLATIF

Hadiri Perangkatan Peserta Balik Gratis Lebaran, Sutardi: Bentuk Nyata Pelayanan Masyarakat

MADIUN – Wakil Ketua DPRD Kota Madiun, Sutardi, menghadiri pelepasan rombongan peserta program balik gratis Lebaran ...
LEGISLATIF

Fraksi PDI Perjuangan Minta Pemprov Jatim Petakan Titik Rawan Longsor

SURABAYA – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur minta pemerintah provinsi memetakan titik-titik rawan longsor, ...
SEMENTARA ITU...

Ultah ke-35, Bupati Mas Ipin Bertekad Perkuat Ekonomi Trenggalek untuk Antisipasi Krisis Global

TRENGGALEK – Senin (7/4/2025) menjadi hari spesial bagi Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin. Pada tanggal ...
SEMENTARA ITU...

Panen Raya Kota Mojokerto, Ning Ita: Stok Beras Jauh Lebih Tinggi dari Kebutuhan

MOJOKERTO – Wali Kota Ika Puspitasari, bersama jajaran Forkopimda mengikuti panen raya padi di Kelurahan Blooto, ...
EKSEKUTIF

Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran, Bupati Ipuk Ajak ASN Kerja Keras dan Terus Berinovasi

BANYUWANGI – Pada hari pertama masuk kerja usai libur Lebaran, Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani menggelar Halal ...