Selasa
26 November 2024 | 3 : 32

Jelang Tutup Tahun, Wabup Bojonegoro Sidak Sejumlah Proyek

pdip-jatim-eksekutif-291221-budi-irawanto-1

BOJONEGORO – Pekan terakhir tahun 2021, Wakil Bupati Bojonegoro H Budi Irawanto melakukan inpeksi mendadak (sidak) sejumlah proyek pembangunan. Hal itu dilakukan untuk memastikan agar pengerjaan proyek dilaksanakan sesuai kualitas yang diharapkan.

Sidak dilakukan tak hanya proyek pembangunan yang dilakukan oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Bojonegoro. Juga pembangunan tingkat desa yang di biayai oleh APBD Kabupaten. Semisal pengecekan pengaspalan jalan di Desa Tumbrasanom, Kecamatan Kedungadem. Pengaspalan di tempat ini dibiayai dari Bantuan Keuangan Khusus (BKK) kepada desa melalui APBD 2021.

“Sidak ke lapangan untuk memastikan mutu dan kualitas, serta proses seluruh kegiatan pembangunan di Kabupaten Bojonegoro. Berharap Pembangunan ini memberikan yang terbaik untuk masyarakat,” kata Wakil Bupati Budi Irawanto, Rabu (29/12/2021).

“Jika pembangunan baik dengan mengedepankan kualitas dan mutu, maka bangunan akan awet dan inilah yang dirasakan oleh masyarakat,” imbuh Budi Irawanto.

Wakil bupati dari PDI Perjuangan ini mengimbau kepada seluruh desa penerima BKK atau BKD yang bersumber dari APBD Kabupaten Bojonegoro, agar melaksanakan proses pembangunan secara baik.

“Agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan ke depannya. Serta hasil pekerjaan dapat dinikmati masyarakat dan bermanfaat secara baik,” katanya.

Kepala Desa Tumbrasanom kecamatan Kedungadem Juminto SM menyampaikan terima kasih atas kunjungan Wakil Bupati Bojonegoro tersebut.  “Pembangunan pengaspalan jalan ini, kami sangat mengutamakan kualitas,” katanya. (jen/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...