Selasa
20 Mei 2025 | 5 : 16

Kukuhkan Pengurus Repdem dan Bamusi, Ini Pesan Ketua DPC PDIP Tuban

pdip-jatim-211205-repdem-bamusi-tuban-1

TUBAN – DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tuban mengukuhkan kepengurusan dua organisasi sayap partai, Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem) dan Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi). Pengukuhan digelar di kantor DPC, Minggu (5/12/2021).

Ketua DPC PDI Perjuangan Tuban Andhi Hartanto mengatakan, Partai memberi ruang bagi siapapun yang mempunyai misi, ideologi yang sama, dan garis perjuangan yang sama.

“Khususnya, untuk Repdem dan Bamusi yang merupakan organisasi sayap Partai, tentu harus sejalan dengan induk Partai. Sesuai dengan bidangnya masing-masing, untuk selalu berkoordinasi dengan Partai, khususnya dalam upaya memenangkan kembali PDI Perjuangan di Pemilu 2024,” kata Andhi.

Menurutnya, anggota organisasi sayap Partai punya hak dan tanggung jawab sama dengan anggoat PDI Perjuangan umumnya. Misalnya, mengikuti peningkatan sumber daya manusia (SDM) di bidang ideologi dengan mengikuti pendidikan kader pratama.

Seperti beberapa waktu lalu, pengurus Repdem mengikuti pendidikan kader pratama yang digelar Badiklatda DPD PDI Perjuangan Jawa Timur beberapa waktu lalu.

Menurut politisi yang juga Ketua DPRDI Tuban ini, tujuan partai politik adalah membantu rakyat. Karena itu, sebutnya, Repdem dan Bamusi sebagai sayap partai harus mempunyai ideologi dan garis perjuangan yang sama dengan partai.

“Diharapkan Repdem dan Bamusi mampu menjalankan fungsi partai, baik sebagai anggota sayap partai maupun sebagai anggota partai sesuai dengan AD/ART Partai, sehingga seluruh gerakan Repdem dan Bamuisi harus sesuai dengan AD/ART partai,” tuturnya.

Dalam pengukuhan ini disampaikan SK DPC untuk sayap Repdem dan Bamusi kepada Ketua Repdem periode 2021-2026 dan Bamusi periode 2021-2026.

Dalam pengukuhan ini juga Sekretaris DPC Tulus Utomo, Bendahara DPC Mohamad Abu Cholifah dan seluruh jajaran pengurus DPC.

Sementara itu, Ketua DPC Repdem Tuban Karyani menyampaikan, sebagai Ketua Repdem Tuban masih perlu bimbingan dan arahan dari DPC PDI Perjuangan sehingga mampu menjalankan fungsi sebagai sayap partai.

“Dan mampu membantu PDI Perjuangan, khususnya dalam melakukan penggalangan dukungan di kalangan pemuda,” ujar Karyani. (jen/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

DPRD Berharap Kasus Dugaan Korupsi di Perumda Panglungan Segera Dituntaskan

JOMBANG – Kalangan DPRD Kabupaten Jombang mendorong pihak kejaksaan segera menuntaskan penyidikan kasus dugaan ...
LEGISLATIF

Suyatno Dorong Generasi Muda Masuk Kepengurusan Koperasi Merah Putih

MAGETAN – Wakil Ketua DPRD Magetan, Suyatno memberi penekanan kepada calon pengurus koperasi Merah Putih ke depan ...
MILANGKORI

Apresiasi Kirab Budaya Wisata Gogoniti, Erma Dorong Masyarakat Kembangkan Potensi Wisata Desa

BLITAR – Suasana Desa Kemirigede, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Blitar pada Minggu (18/5/2025) mendadak ramai. ...
KRONIK

Ganjar Tekankan Pentingnya Loyalitas Kepala Daerah dari Banteng Terhadap Partai

JAKARTA – Ketua DPP PDI Perjuangan Ganjar Pranowo menekankan pentingnya loyalitas kepala daerah terhadap partai ...
LEGISLATIF

Dimaz Fahturachman Ajak Warga Kedamean Aktif dalam Program Desa Mandiri

GRESIK – Anggota DPRD Gresik Fraksi PDI Perjuangan, Dimaz Fahturachman menggelar sosialisasi Perda Nomor 4 tahun ...
EKSEKUTIF

Pejabat Pemkot Mojokerto Teken Pakta Integritas dan Perjanjian Kinerja, Ning Ita: Ini Adalah Kontrak Moral

MOJOKERTO – Seluruh pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Mojokerto menandatangani ...