Selasa
26 November 2024 | 7 : 15

Raih HIPKI Award 2021, Untari: Pelatihan dan Kursus Sangat Penting di Era Sekarang

PDIP-Jatim-Sri-Untari-29092021

JAKARTA – Ketua Umum Dekopin, Dr. Sri Untari Bisowarno mendapatkan penghargaan HIPKI Award 2021 di Bidang Pengembangan Ekonomi UMKM dan Koperasi yang diselenggarakan di Hotel Bidakara, Jakarta, Rabu (29/9/2021). Penghargaan itu diberikan atas dedikasinya dalam mengembangkan UMKM dan perkoperasi.

Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur itu mengatakan, penghargaan yang diterimanya dari Himpunan Penyelenggara Pelatihan dan Kursus Indonesia (HIPKI) tersebut tidak terlepas dari upayanya dalam membina dan melatih UMKM dan Koperasi. Menurutnya, pelatihan dan pembinaan yang dilakukannya selama ini telah mendorong UMKM dan koperasi lebih berkembang dan berdaya.

“Alhamdulillah, saya mendapatkan HIPKI Award tahun ini atas dedikasi saya sebagai Ketua Umum Dekopin dalam membina dan melatih UMKM dan koperasi. Selama ini, saya sudah melatih puluhan ribu orang lebih di seluruh Indonesia,” ujarnya.

Untari menjelaskan, di era sekarang pelatihan dan kursus memegang peran penting dalam mengembangkan kompetensi. Dengan kompetensi ini, semua orang bisa terjun ke dunia kerja.

“Pelatihan dan kursus itu sangat penting sekali di era sekarang, karena semua orang harus punya kompetensi. Untuk punya kompetensi itu harus mendapatkan sertifikasi, yang bisa diperoleh malalui pelatihan,” jelasnya.

Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jawa Timur juga menegaskan, pihaknya akan menjalin kerja sama dengan HIPKI untuk memberikan pelatihan dan kursus pada para pelaku UMKM dan koperasi. Harapannya, para pelaku UMKM dan koperasi lebih memahami potensi dirinya dan strategi pengembangan organisasi dan usahanya.

“Karena itu, Lapenkop Dekopin nanti akan bekerja sama dengan HIPKI ini untuk memberikan upgrading terhadap pemahaman-pemahaman bagi seluruh anggota koperasi melalui pelatihan Lapenkop maupun pelatihan-pelatihan UMKM yang lain,” terangnya.

Anggota Komisi E DPRD Jawa Timur ini juga mengharapkan, kerja sama dengan HIPKI, yang memiliki jaringan kerja sama dengan Malaysia dan Korea, bisa membuka kesempatan seluas-luasnya pada pelaku UMKM dan koperasi untuk bertukar SDM.

“Tujuannya untuk memberdayakan para insan perkoperasian dan UMKM melalui pelatihan-pelatihan yang dibuat oleh kita. Dengan pelatihan tersebut, kita berharap tumbuh-kembang semangat untuk bisa merancang, memberdayakan, kemudian melaksanakan semua keterampilan-keterampilan yang dibutuhkan di dalam kehidupan kita sehari-hari; kehidupan industri, perdagangan, dan berkoperasi,” tandasnya.

“Sekali lagi saya sampaikan terima kasih atas kepercayaan HIPKI. Semoga penghargaan ini semakin memotivasi saya dan teman-teman di Dekopin untuk terus berkarya, bekerja, dan memberikan pelatihan serta kursus buat para pelaku UMKM dan Koperasi,” imbuhnya.

Beberapa tokoh yang mendapatkan HIPKI Award 2021 di antaranya, H. Saiful Huda, Ketua Komisi X DPR RI di Bidang Pengembangan Regulasi Pendidikan Non-Formal, Prof jang Youn Cho, Ph.D., CPA, Rektor Universitas Siber Asia di bidang Pengembangan Learning Management System, D. Hj. Ifa Faizah ROhmah, M. Pd., Ketua Yayasan Al-Muhajirin Purwakarta di Bidang Pengembangan Non-Formal (Pesantren), dan tokoh lainnya. (Set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...