MALANG – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Malang Amithya Ratnanggani Siraduhita terus menggencarkan sosialisasi pentingnya menerapkan protokol kesehatan (prokes) kepada warga Kecamatan Kedungkandang.
Dia secara door to door melakukan pendekatan secara persuasif, sekaligus berbincang terkait dengan kondisi kehidupan keseharian warga sekitar.
Melalui kegiatan ini, dia menemukan fakta bahwa masih banyak warga yang belum benar-benar menjalankan prokes dengan baik. Hal tersebut menurutnya, disebabkan masih banyaknya warga yang menyepelekan penyebaran virus Covid-19.
“Masih banyak warga yang belum sadar pentingnya protokol kesehatan untuk bisa mengatasi infeksi Covid-19. Oleh sebab itu, kita akan terus melakukan sosialisasi dengan harapannya berdampak kepada meningkatnya kesadaran warga,” ungkap Amithya, Jumat (27/8/2021).
Selama melakukan kegiatan sosialisasi ini, dia juga menemukan fakta bahwa banyak warga yang memiliki gejala Covid-19, namun tidak mau mengadukan diri ataupun melakukan tes swab/PCR.
“Padahal tracking, tracing, dan testing adalah cara paling ampuh untuk saat ini dalam rangka menekan angka persebaran laju infeksi Covid-19,” ujarnya.
Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Malang tersebut juga mengimbau warga yang memiliki gejala Covid-19 untuk tidak ragu dan malu untuk melakukan tes Swab/PCR.
Hal ini, lanjut dia, penting untuk dilakukan mengingat angka infeksi Covid-19 di Kota Malang masih tergolong tinggi.
Selain melakukan sosialisasi, dirinya juga membagikan masker ke setiap warga yang dia temui. Melalui langkah kecil ini, legislator yang akrab disapa Mbak Mia ini berharap dapat membantu upaya pemerintah dalam penanganan pandemi Covid-19.
“Mari kita belajar bersama untuk jaga prokes. Yang sudah biasa pertahankan, yang belum terbiasa, mari jadikan itu sebagai kebiasaan baru. Dengan partisipasi seluruh elemen bangsa, kita pasti bisa lepas dari wabah Covid-19,” pungkasnya. (ace/pr)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS