SIDOARJO – Pembentukan PAC PDI Perjuangan Kecamatan Sedati melalui forum musyawarah anak cabang dilaksanakan di aula DPC PDI Perjuangan Sidoarjo, Sabtu (19/6/2021).
Ketua DPC PDI Perjuangan Sidoarjo, H Sumi Harsono dalam sambutannya membuka acara menegaskan pentingnya gotong royong dalam menjalankan roda organisasi kepartaian PDI Perjuangan.
Semangat dari DPC Sidoarjo, kata dia, merangkul seluruh elemen Partai maupun kader dan anggota. Baik kader-kader yang masih berusia muda, kader-kader senior, kader dan anggota dari kalangan nahdliyin maupun kader dan anggota yang tersebar di berbagai organisasi kemasyarakatan.
“Semangat kita adalah merangkul semua kekuatan yang ada untuk bersama-sama menjalankan program-program partai. Dengan kebersamaan dan gotong royong, tak ada sesuatu yang sulit yang tak bisa dilaksanakan,” kata Sumi Harsono.
Demikian halnya ihwal konsolidasi organisasi. Menurut Sumi Harsono, pembentukan Pengurus Anak Ranting, Pengurus Ranting dan PAC, harus selalu dijiwai dengan semangat gotong royong.
“Sebab konsolidasi organisasi, tak lain dan tak bukan adalah dipersiapkan untuk meraih kemenangan pada pemilu 2024,” katanya.
Musancab dipimpin mandataris Wakil Ketua Bidang Organisasi DPC Sidoarjo, Sujalil, berhasil membentuk kepengurusan PAC Sedati masa tugas 2021-2026.
Sebelas pengurus PAC melaksanakan ikrar sumpah dan janji jabatan dipandu Sekretaris DPC Samsul Hadi. (hs)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS