Selasa
26 November 2024 | 1 : 43

Pasca Lebaran, PDI Perjuangan Jatim Kebut Konsolidasi

pdip-jatim-ws-280421

SURABAYA – PDI Perjuangan Jawa Timur menyiapkan gawe besar pasca Hari Raya Idul Fitri. Yakni agenda konsolidasi internal Rapat Kerja Cabang (Rakercab) di 38 kabupaten/kota serta Rapat Kerja Daerah (Rakerda).

Rapat Kerja berjenjang tersebut, dalam rangka persiapan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) II pada akhir Agustus 2021 mendatang.

Wakil Ketua Bidang Organisasi DPD PDI Perjuangan Jawa Timur Whisnu Sakti Buana mengungkapkan, rakercab se-Jatim ditargetkan selesai 14 Juni 2021, satu minggu sebelum Rakerda PDIP Jatim.

Di sisi lain, pihaknya juga sudah menjadwalkan mulai 22 Mei menyelesaikan agenda Musyawarah Anak Cabang (Musancab), di cabang-cabang yang belum melaksanakannya.

Konsolidasi Partai level kecamatan itu ditargetkan akhir Mei seluruhnya sudah tuntas.

“Sambil Musancab berjalan, kita menggelar Rakercab di cabang-cabang yang sudah selesai konsolidasi organisasinya, biar gak numpuk,” terang Whisnu, saat di Kantor DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, Rabu (28/4/2021).

Menurutnya, Langkah cepat ini ditempuh untuk memenuhi target yang dijadwalkan DPP bahwa Musancab dan Rakercab di tiap-tiap daerah harus selesai sebelum 22 Juni mendatang.

Setelah seluruh rangkaian konsolidasi internal, mulai dari Musancab kemudian Rakercab dan Rakerda hingga Rakernas selesai, imbuh Whisnu, PDI Perjuangan Jawa Timur menyiapkan agenda penting lainnya.

Seusai tuntas kegiatan Musancab akan dilaksanakan Kaderisasi Tingkat Pratama untuk Ketua dan Sekretaris Pengurus Anak Cabang (PAC) dari 666 kecamatan se-Jatim.

“Kita ingin partai kita kuat dengan sumber daya manusia yang kuat. Kita terus bergerak untuk mempersiapkan hattrick di Pemilu 2024,” tutup Whisnu Sakti. (rul/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Meski Tak Dianggarkan, Bupati Mas Ipin Pastikan Makan Siang Bergizi Tetap Jalan

TRENGGALEK – Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin memastikan program makan siang bergizi akan dijalankan di ...
KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...