Selasa
26 November 2024 | 7 : 51

Malam Nisfu Sya’ban, Ini Pesan Bupati Fauzi untuk Para Orangtua

pdip-jatim-fauzi-nisfu-syaban

SUMENEP – Pada acara malam Nisfu Sya’ban kemarin, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi memilih sholat Maghrib berjamaah sekaligus doa bersama di salah satu langgar (mushola) di wilayah Kecamatan Lenteng.

Bupati Fauzi mengatakan, bahwa kegiatan itu sebagai bagian dari bentuk keberpihakannya pada guru ngaji agar tetap menjadi garda terdepan dalam memberikan ‘asupan gizi’ keagamaan bagi masyarakat, khususnya generasi muda di Sumenep.

“Saya berdoa, semoga guru-guru ngaji di Kabupaten Sumenep ini selalu diberi kesehatan agar bisa terus mengajar anak-anak mengaji,” kata Bupati Fauzi, sebagaimana keterangan yang diterima media ini, Senin (27/3/2021). 

Bupati Fauzi juga kembali menyampaikan keinginannya untuk melihat anak-anak di Sumenep berbondong-bondong ke masjid atau musala setiap menjelang maghrib untuk mengaji. 

“Untuk mewujudkan keinginan itu tentu butuh kerja sama dari semua pihak. Termasuk para orang tua, harus ikut memiliki kesadaran untuk selalu mendorong anak-anaknya agar senang mengaji,” jelasnya. 

Bupati yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Sumenep ini menegaskan, salah satu cara yang bisa dilakukan orangtua agar anak-anaknya mau mengaji adalah dengan tidak memberi izin jika akan ‘keluyuran’ menjelang Maghrib.

“Kepada bapak-bapak atau ibu-ibu, saya berharap kalau anaknya izin keluar rumah menjelang Maghrib, jangan diizinkan. Lebih baik disuruh pergi ke masjid atau mushola terdekat untuk mengaji,” beber Fauzi. 

Selain itu, suami Nia Kurnia ini juga berharap kepada para orang tua agar ketika menjelang Maghrib, anak-anak tidak dibiarkan tetap nonton TV atau main HP.

“Khawatir lupa untuk mengaji, kalau sudah asyik main HP atau nonton TV. Jadi para orang tua ini harus bisa melarang anak pegang HP atau nonton TV jelang Maghrib. Ini semua demi kebaikan generasi kita ke depan,” pungkasnya. 

Usai sholat dan doa bersama, Bupati Sumenep memberikan sound portable, sebagai sarana pendukung kegiatan di mushola tersebut. (set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...