Sabtu
19 April 2025 | 7 : 04

Berjasa Kembangkan Brimob, Puan Jadi Warga Kehormatan Korps Brimob

pdip-jatim-puan-brimob-141120

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani dapat anugerah sebagai warga kehormatan Korps Brimob Polri. Penganugerahan itu diberikan atas jasa-jasanya dalam memberikan perhatian dan partisipasinya terhadap pengembangan Korps Brimob Polri.

Penganugerahan sebagai warga kehormatan Korps Brimob itu diberikan kepada Puan dalam upacara peringatan HUT ke-75 Brimob yang digelar secara virtual, Sabtu (14/11/2020).

“Keputusan Komandan Korps Brimob Polri Nomor: Kep/131/XI/2020 tentang Penganugerahan Warga Kehormatan Korps Brimob Polri. Memutuskan menganugerahkan Warga Kehormatan Utama Korps Brimob Polri sebagai penghargaan atas jasa-jasanya dalam memberikan perhatian dan partisipasinya terhadap pengembangan Korps Brimob Polri kepada Puan Maharani, Ketua DPR RI periode 2019-2024,” demikian kutipan Surat Keputusan Komandan Korps Brimob Polri yang diteken Irjen Pol Anang Revandoko.

Puan lalu menerima baret, jaket, pin Brimob, brevet, dan piagam penghargaan sebagai warga kehormatan utama Korps Brimob Polri. “Selamat Hari Ulang Tahun ke-75 Brimob, teruslah menjadi Bhayangkara negara,” ucap Puan.

Sebelum dianugerahi sebagai warga kehormatan Brimob, Puan sebelumnya sudah mendapat sejumlah anugerah gelar Doktor Kehormatan dari Undip atas kontribusi di bidang sosial, budaya, & pembangunan manusia pada 14 Februari 2020.

Pada 9 September 2020, putri almarhum Taufik Kiemas itu dianugerahi sebagai warga kehormatan Badan Intelijen Negara (BIN). Lalu pada 11 November 2020, alumnus FISIP Universitas Indonesia itu dianugerahi Bintang Mahaputera Adipradana oleh Presiden Joko Widodo atas jasa-jasanya semasa menjabat Menko PMK. (goek)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkini

KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...
KRONIK

Menu Makanan Bergizi Gratis di Pamekasan Disorot, DPRD Jatim Minta Perbaikan

PAMEKASAN – Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, menjadi sorotan setelah ...
EKSEKUTIF

Bupati Yani Bersyukur Pemkab Gresik Raih Opini WTP 10 Kali Berturut-turut

GRESIK – Pemerintah Kabupaten Gresik kembali mencatatkan prestasi gemilang dalam pengelolaan keuangan daerah. ...
KABAR CABANG

Soroti Parkir Berlangganan, DPC Tulungagung Beri Catatan Kritis untuk DPRD dan Pemkab

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menyoroti Rancangan Peraturan Daerah ...
EKSEKUTIF

Sukseskan Sekolah Rakyat di Kabupaten Malang, Sanusi Siapkan Lahan 9,6 Hektar

MALANG – Bupati Malang Sanusi berkomitmen penuh mensukseskan program sekolah rakyat yang digagas Presiden Prabowo ...