Jumat
04 April 2025 | 9 : 35

Legislator DPR RI: Parpol Harus Bergelut dengan Kehidupan Rakyat

pdip-jatim-abidin-fikri

pdip-jatim-abidin-fikriTUBAN – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Abidin Fikri mengatakan, partai politik sejatinya merupakan alat memperjuangkan nasib kaum marhaen atau wong cilik. Perjuangan dalam meraih keadilan dan kesejahteraan sosial sebagaimana sila Pancasila.

Sebagai alat perjuangan, kata Abidin, partai politik harus bergelut dengan kehidupan rakyat  sehari-hari. Partai politik, jelas dia, juga harus menjadi alat penerang kehidupan kaum marhaen.

PDI Perjuangan sebagai partai ideologis, lanjutnya, harus mampu menjadi pelopor dalam mengentaskan kemiskinan.

“Baik kemiskinan kultural maupun struktural, melalui kerja-kerja pendampingan dan pembelaan terhadap kasus riil di masyarakat,” kata Abdin Fikri, di acara pelantikan Pengurus Ranting PDI Perjuangan se-Kecamatan Parengan, Tuban, Sabtu (12/11/2016).

Sebagai langkah konkret, Abidin mengimbau seluruh kader PDI Perjuangan di Kabupaten Tuban untuk membangun kembali sistem ekonomi gotong-royong, baik melalui koperasi maupun paguyuban.

Selain itu, program-program pemerintah harus diawasi dan benar-benar dimanfaatkan untuk membangun perekonomian rakyat secara kolektif.

Oleh karena itu, legislator asal dapil 9 (Bojonegoro-Tuban) ini minta agar program-program pemerintah dikawal secara serius oleh pengurus partai hingga level anak ranting.

Anggota Komisi IX DPR RI ini sebelumnya menyempatkan diri mengunjungi sentra pembuatan produk kerajinan mebel di Desa Bathokan, Kasiman, Bojonegoro, Kamis (10/11/2016).

Kepada seluruh anggota kelompok mebel dan kerajinan tersebut, dia menyampaikan pentingnya ketersediaan bahan baku untuk menunjang keberlangsungan industri tersebut.

“Bahan bakunya harus tetap ada, agar roda perekonomian tetap bergerak,” ujarnya.

Selain ketersediaan bahan baku, dia juga menekankan pentingnya memperluas jaringan pasar untuk meningkatkan pendapatan. “Strategi pemasarannya harus bagus, harus ada sentra dan kelak akan bisa dipasarkan ke berbagai daerah,” katanya.

Kunjungan Abidin ke sentra kerajinan mebel ini terkait pengawasan program Tenaga Kerja Mandiri dari Kementerian Tenaga Kerja, agar progam tersebut tepat sasaran dan berkesinambungan. (goek/*)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Open House Bupati Banyuwangi, Sejumlah Teman Difabel Berbagi Inspirasi Kesuksesan

BANYUWANGI – Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, menggelar open house di Pendopo Sabha Swagatha, Kamis ...
KRONIK

Catat, Ini Tanggal dan Tempat Gelaran Festival Ketupat Sumenep 2025

SUMENEP – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep akan menggelar Festival Ketupat 2025 pada Senin, 7 April 2025, di ...
KRONIK

Diaspora Banyuwangi Kumpul Harumkan Tanah Kelahiran dan Kuatkan Solidaritas

BANYUWANGI – Ratusan perantau asal Banyuwangi berkumpul melepas kangen akan tanah kelahiran dalam Festival Diaspora ...
HEADLINE

Kada PDI Perjuangan yang Absen di Retret Gelombang I, Megawati Instruksikan Ikut Gelombang II

JAKARTA – Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri memerintahkan para kepala daerah dari partai berlambang ...
KRONIK

Rencana Pertemuan Megawati-Prabowo, Jubir PDI Perjuangan: Bicarakan Masalah Bangsa

JAKARTA – Hubungan personal Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dan Presiden Prabowo Subianto dinilai ...
SEMENTARA ITU...

Instruksi Eri Cahyadi Pasca Lebaran: Perketat Pengawasan dan Pendataan Pendatang Baru

SURABAYA – Pemkot Surabaya mengambil langkah tegas dalam mengantisipasi gelombang urbanisasi pasca Idul Fitri 2025. ...